Beredar Quick Count Pilkada 2020 di Banten, KPU Rilis Hitung Cepat Sementara, Ini Hasil Rekap TPS

- 9 Desember 2020, 21:15 WIB
Pilkada Ilustrasi1
Pilkada Ilustrasi1 /

KABAR BANTEN - Pemungutan dan penghitungan suara (Quick Count) Pilkada Serentak 2020 di Provinsi Banten telah dirilis sejumlah lembaga survei.

Selain hitungan cepat atau Quick Count dari lembaga survei tersebut, Komisi Pemilihan Umum (KPU) juga menyajikan real qount atau hitungan sementara Pilkada Serentak 2020 di Provinsi Banten.

Berdasarkan real count KPU sampai pukul 20.00 WIB yang terekap di 76 TPS dari 2243 TPS atau sekitar 3,39%, hasil perolehan suara Pilkada Kabupaten Pandeglang 2020 pasangan Irna Narulita-Tanto Warsono Arban meraih 61,9% dan Thoni Fhatoni-Miftahul Tamamy 38,1%.

Pilkada Kabupaten Serang 2020 yang baru terekap 72 dari 3065 TPS atau sekitar 2,35%, pasangan Ratu Tatu Chasanah-Pandji Tirtayasa meraih 63,5% dan Nasrul Ulum-Eki Bihaki meraih 36,5%.

Baca Juga : Pilkada Kabupaten Pandeglang 2020, Ini Hasil Sementara Quick Count Versi Irna Center

Kemudian, Pilkada Kota Tangsel 2020 yang baru terekap 104 dari 2963 TPS atau 3,51%, petahana Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan meraih 42,8%, disusul Muhammad–Saraswati 34,2% dan Siti Nurazizah–Ruhamaben meraih 23,0%.

Sedangkan dari Pilkada Kota Cilegon 2020 yang baru terekap 24 dari 784 TPS atau sekitar 3,06%, Helldy Agustian–Sanuji Pentamarta meraih 34,4%, disusul Ratu Ati Marliati-Sokhidin meraih 28,7%, Ali Mujahidin-Lian Firman meraih 26,9%, dan Iye Iman Rohiman-Awab meraih 10,0%.

Hasil quick count

Sementar itu, dari hasil Quick Count yang dirilis sejumlah lembaga survei maupun rekapitulasi sementara Komisi Pemilihan Umum (KPU), tiga petahana mendominasi perolehan suara sementara.

Dari Kabupaten Serang, petahana Ratu Tatu Chasanah yang kembali menggandeng Pandji Tirtayasa, unggul berdasarkan hasil Quick Count LSI Denny JA. Pasangan Tatu-Pandji meraih suara 62,42 persen, dan Nasrul-Eki hanya meraih 37,58 persen.

Baca Juga : Hasil Quick Count LSI Denny JA, Tatu-Pandji Menang Telak di Pilkada Kabupaten Serang 2020

Peneliti LSI Denny JA Rico pahlawan mengatakan, metodologi survei hasil perolehan suara Pilkada Kabupaten Serang 2020 yang dilakukan yakni random sampling di 256 TPS se-Kabupaten Serang.

“Kemudian menggunakan aplikasi android dan SMS untuk wilayah yang tidak ada jaringan. Dalam survei tersebut menggunakan margin eror satu persen,” kata dia.

Dari Kota Tangerang Selatan (Tangsel), hingga pukul 17.00 WIB terpantau Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan unggul dari kedua pasangan calon lainnya, yakni Muhamad-Saraswati dan Siti Nur Azizah-Ruhammaben.

Hasil hitung cepat atau Quick Count diperoleh dari tiga lembaga diantaranya Indikator, Lingkaran Survei Indonesia (LSI), dan Charta Politika.

Berdasarkan hasil hitung cepat lembaga Indikator yang kini sudah terkumpul 100 persen perolehan suara, pasangan Benyamin-Pilar berhasil unggul dengan perolehan suara hingga 41,86 persen.

Baca Juga : Benyamin-Pilar Unggul Sementara Versi Quick Count Tiga Lembaga Survei

Kemudian disusul oleh perolehan suara pasangan calon nomor urut 01 yang mengumpulkan suara hingga 34,42 persen. Sementara itu, di urutan terakhir terdapat pasangan calon Azizah-Ruhammaben dengan perolehan 23,72 persen.

Sementara itu lembaga lainnya, yakni Lingkaran Survei Indonesia (LSI) juga mencatat bahwa pasangan calon Benyamin-Pilar unggul dari kedua kompetitor lainnya. Pasangan nomor urut 03 ini memperoleh suara hingga 43,14 persen.

Selanjutnya, posisi kedua disusul oleh pasangan calon Muhamad-Saras dengan poling sebesar 35,19 persen. Sedangkan, poling dengan urutan terakhir adalah pasangan Azizah-Ruhammaben dengan perolehan suara sebesar 21,66 persen.

Dari lembaga hitung cepat terakhir yakni Charta Politika, kini terpantau baru mengumpulkan suara hingga 99,67 persen. Dari perolehan suara tersebut, pasangan calon Benyamin-Pilar masih mengungguli kedua rivalnya dengan poling sebesar 40,26 persen.

Kemudian disusul oleh pasangan calon Muhamad-Saras dengan perolehan 35,99 persen dan diikuti oleh pasangan calon Azizah-Ruhammaben dengan perolehan sebesar 23,76 persen.

Baca Juga : Pilkada Kota Cilegon 2020, Helldy Agustian-Sanuji Pentamarta Klaim Raih Suara Terbanyak

Dari Kabupaten Pandeglang, hasil hitung cepat (Quick Count) Pilkada Kabupaten Pandeglang 2020 versi tim Irna Center, Rabu 9 Desember 2020 hingga pukul 15.42 WIB, merilis peraihan suara pasangan calon Irna-Tanto nomor urut 1 berada di angka 67%. Sedangkan pasangan claon Thoni-Imat Nomor Urut 2 berkisar diangka 33%.

Juru bicara Tim Quick Count Irna Center, Iing Andri Supriadi menyatakan, data hasil pencoblosan Pilkada Kabupaten Pandeglang 2020 ini baru masuk sekitar 62 persen perhitungan suara di sejumlah kecamatan.

Berbeda dari tiga daerah lainnya, lembaga survei Voxpol Center yang menggelar hitung cepat atau Quick Count Pilkada Kota Cilegon 2020, menempatkan pasangan calon (paslon) nomor urut 4 Helldy Agustian-Sanuji Pentamarta unggul dari tiga paslon lainnya, termasuk dari petahana Ratu Ati Marliati yang menggandeng Sokhidin.

Dari 24% persen data yang masuk sampai dengan pukul 14.45 WIB, Ali Mujahidin-Firman Mutakin meraih 22,75%, Ratu Ati Marliati-Sokhidin 25,55%, Iye Iman Rohiman-Awab 12,95 persen, dan Helldy Agustian-Sanuji Pentamarta 38,76%.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x