Gubernur Banten Putuskan Tunda Sekolah Tatap Muka, WH: Keselamatan di Atas Segalanya

- 22 Desember 2020, 13:13 WIB
Gubernur Banten Wahidin Halim
Gubernur Banten Wahidin Halim /Tangkap layat instagram @wh_ wahidinhalim/

KABAR BANTEN - Gubernur Banten memutuskan menunda sekolah tatap muka di SMA/SMK dan SKh se-Banten yang rencananya dilaksanakan Januari 2021.

Penundaan ini dilakukan berdasarkan berbagai pertimbangan, termasuk kasus Covid-19 yang masih terus mengalami peningkatan.

"Tadi barusan kami membahas sekolah tatap muka. Tadi kami telah mendengarkan keterangan dari beberapa pihak termasuk IDI (Ikatan Dokter Indonesia). Kami berkesimupulan tatap muka per Januari ditunda," kata Wahidin, di Rumah Dinas Gubernur Banten, Kota Serang, Selasa 22 Desember 2020. 

Baca Juga: Cegah Klaster Covid-19, Gubernur Banten Serukan Warga tak Pergi Liburan saat Natal dan Tahun Baru

Pria yang akrab disapa WH ini menjelaskan, meskipun Banten saat ini sudag keluar dari zona merah, kasus Covid-19 masih terjadi dan cenderung mengalami peningkatan.

"Banten zona oranye tapi masih tinggi tingkat penularannya," katanya. 

Baca Juga: Banten Keluar dari Zona Merah Covid-19, Tapi..

Penundaan sekolah tatap muka kemungkinan akan dilakukan sampai vaksinasi dilaksanakan dan kasus Covid-19 mengalami penurunan.

"Kalau vaksin sudah ada, kalau (kasus) menurun akan menjadi petimbangan sendiri. Kalau sekarang trennya semakin naik, kami khawatir," ucapnya. 

Baca Juga: 2.066 Personel Gabungan Amankan Natal dan Tahun Baru di Banten

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x