RS Khusus Pasien Covid-19 Penuh, Bupati Tangerang Minta Karang Taruna Kampanyekan Protokol Kesehatan

- 22 Desember 2020, 20:01 WIB
Ahmed Zaki Iskandar, Bupati Tangerang.
Ahmed Zaki Iskandar, Bupati Tangerang. /

 

KABAR BANTEN - Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar meminta pengurus Karang Taruna Kabupaten Tangerang untuk ikut mengkampanyekan gerakan disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Menurut Zaki, rumah sakit khusus pasien Covid-19 di Kabupaten Tangerang baik milik Pemkab Tangerang maupun swasta, saat ini kondisinya sudah penuh. Oleh karena itu, pengurus Karang Taruna Kabupaten Tangerang diminta menyampaikan kondisi itu agar masyarakat disiplin protokol kesehatan.

"Saya berharap, Karang Taruna Kabupaten Tangerang kampanye gerakan disiplin protokol kesehatan ke masyarakat untuk memutus mata rantai Covid-19,” ujar Zaki saat memberikan sambutan dalam pelantikan pengurus Karang Taruna Kabupaten Tangerang periode 2020-2025 di Aula Wareng, Gedung Bupati Tangerang, Selasa, 22 Desember 2020.

Baca Juga : Sandiaga Uno Masuk Kabinet, Rival Jokowi Tak Tersisa

Dalam kesempatan itu, Zaki juga menyampaikan selamat kepada pengurus Karang Taruna yang sudah dilantik. Zaki berharap, pengurus Karang Taruna bisa menjadi mitra Pemkab Tangerang untuk membangun Kabupaten Tangerang lebih baik.

“Saya mengajak, pengurus karang taruna untuk bersama-sama membangun Kabupaten Tangerang, agar Kabupaten Tangerang semakin gemilang,” ujarnya.

Baca Juga : WH Minta Bupati dan Wali Kota se-Banten Tunda Sekolah Tatap Muka, Ingatkan Sanksi Pelanggaran Prokes

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Tangerang, Hasan PM menyampaikan terima kasih kepada Bupati Tangerang yang selama ini mendukung program Karang Taruna Kabupaten Tangerang.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah