Wuih.. Pusat Perbelanjaan dan Perhotelan Bakal Dibangun di Kota Serang

- 27 Januari 2021, 20:14 WIB
ILUSTRASI belanja.
ILUSTRASI belanja. //PIXABAY

KABAR BANTEN – Pusat perbelanjaan dan perhotelan akan dibangun di Penancangan Kota Serang. Lahan yang digunakan nanti hasil dari tukar guling aset Pemkot Serang dengan pihak swasta.

Keberadaan kawasan tersebut diyakini akan mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan menyerap tenaga kerja lokal.

Hal tersebut mengemuka saat rapat penetapan tukar-menukar barang milik daerah berupa tanah milik Pemkot Serang kepada PT Bersama Kembang Kerep Sejahtera (BKKS).

Baca Juga: Ini Pemicu Kota Serang Zona Merah Covid-19

Diketahui, Pemkot Serang akan menukar guling lahan seluas 3,3 hektare yang terletak di Penancangan dengan tanah milik PT BKKS seluas 4,4 hektare di Kemanisan, Curug, Kota Serang.

Wali Kota Serang Syafrudin mengatakan, pembahasan tersebut telah dilakukan sebanyak delapan kali, hingga menghasilkan kesepakatan tukar guling.

"Keputusannya sudah setuju, dan nanti rencananya investor akan membangun perhotelan dan pusat perbelanjaan," kata Syafrudin, seusai rapat di Puspemkot Serang, Rabu 27 Januari 2021.

Baca Juga: Kota Serang Zona Merah Covid-19, Bagaimana Aktivitas Warga?

Dengan adanya rencana pembangunan kawasan perhotelan dan pusat perbelanjaan, kata diam PAD bisa meningkat.

"Selain itu bisa menyerap tenaga kerja juga, mungkin nanti akan dipekerjakan di sana. PAD Kota Serang juga meningkat," ujarnya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x