Dede Jaelani Pensiun, Bupati Lebak Periode 2008-2013 Harap Sosok Ini Jadi Penjabat Sekda Kabupaten Lebak

- 2 Maret 2021, 19:27 WIB
Bupati Lebak dua periode (2003-2008 dan 2008-2013), H Mulyadi Jayabaya berharap Penjabat Sekda Kabupaten Lebak diisi oleh sosok perempuan. Hal itu disampaikannya usai menghadiri pembukaan TMMD ke-110 di Aula Kodim 0603 Lebak, Selasa, 2 Maret 2021.
Bupati Lebak dua periode (2003-2008 dan 2008-2013), H Mulyadi Jayabaya berharap Penjabat Sekda Kabupaten Lebak diisi oleh sosok perempuan. Hal itu disampaikannya usai menghadiri pembukaan TMMD ke-110 di Aula Kodim 0603 Lebak, Selasa, 2 Maret 2021. /Kabar Banten/Purnama Irawan

KABAR BANTEN - Bupati Lebak dua periode (2003-2008 dan 2008-2013), H Mulyadi Jayabaya angkat bicara terkait calon pengganti Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Lebak H Dede Jaelani yang sudah pensiun per tanggal 1 Maret 2021.

H Mulyadi Jayabaya sebagai tokoh pembangunan Kabupaten Lebak berharap pejabat yang di tunjuk menjadi Penjabat Sekda Kabupaten Lebak itu seorang perempuan.

"Saya berharap Bu Virgo (Kepala Badan Perencanaan Penelitia dan Pengembangan Daerah Kabupaten Lebak, Virgojanti) yang menjabat Penjabat Sekda Kabupaten Lebak. Do'akan Sekda barunya perempuan ya," ujar Mulyadi Jayabaya kepada awak media usai menghadiri pembukaan TMMD ke-110 di Kodim 0603 Lebak, Selasa, 2 Maret 2021.

Baca Juga: Buka TMMD 110 Kodim 0603 Lebak, Ini Yang Diharapkan Wakil Bupati Lebak

Mulyadi Jayabaya mengungkapkan, dirinya memilih sosok perempuan untuk menjadi Penjabat Sekda Kabupaten Lebak karena bupatinya seorang perempuan. 

"Sekda-nya perempuan karena kan Bupati nya juga perempuan. Jadi, biar kerjanya sama-sama perempuan," ujar Mulyadi Jayabaya.

Baca Juga: Pensiun, Sekda Kabupaten Lebak Serahkan Mobil Dinas, Siapa Penggantinya?

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Edi Wahyudi menuturkan, pihaknya sudah mengusulkan calon Penjabat Sekda Kabupaten Lebak.

"Penjabat Sekda Kabupaten Lebak sudah diusulkan kepada Gubernur pada hari Jumat kemarin. Diusulkan satu orang (Kepala Bapelitbangda Virgojanti) sekarang tengah menunggu rekomendasi Gubernur Banten," katanya.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x