Usai Isolasi Mandiri Akibat Positif Covid-19, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Tekankan Hal Ini ke Masyarakat

- 15 Maret 2021, 14:24 WIB
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19 dan selesai menjalani isolasi mandiri selama 10 hari.

Usai selesai isolasi, Bupati Serang Tatu Tatu Chasanah berpesan agar masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan.

"Kita harus taat terhadap protokol kesehatan karena dalam kondisi begini kita wajib jaga kesehatan masing-masing," ujar Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah dalam sambutan acara rapat koordinasi bersama KPU di salah satu hotel di Kota Serang, Senin 15 Maret 2021.

Baca Juga: Positif Covid-19, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Tak Rasakan Gejala

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan, sebelumnya ia sudah menjalani isolasi mandiri selama 10 hari.

Setelah hasil laboratorium nya dinyatakan positif Covid-19. Walau tidak menularkan atau Orang Tanpa Gejala atau OTG namun ia tetap harus menjalani isolasi mandiri.

Baca Juga: Usai Dinyatakan Positif Covid-19, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Posting Foto Sedang Berolahraga

Oleh karena itu, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah pun menyampaikan kepada semua agar tetap menjaga kesehatan. Tetap memakai masker dan menjaga jarak.

"(Harus waspada) dalam kegiatan-kegiatan seremonial seperti ini kondisi mix, atau kalau sudah makan dalam ruang tertutup kan harus buka masker, itu hati-hati," ucapnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x