Ramadan, Kasus Positif Covid-19 di Kota Serang Turun Drastis, Ini Faktornya

- 5 Mei 2021, 19:08 WIB
Ketua Bidang Komunikasi Publik Satgas Covid-19 Kota Serang, Hari W Pamungkas menyampaikan bahwa kasus Covid-19 di Kota Serang selama Ramadan turun drastis.
Ketua Bidang Komunikasi Publik Satgas Covid-19 Kota Serang, Hari W Pamungkas menyampaikan bahwa kasus Covid-19 di Kota Serang selama Ramadan turun drastis. /Kabar Banten/Frely Rahmawati

Dari vaksinasi yang dilakukan pertama terhadap pejabat dan pegawai publik ini, kata dia, klaster nya sudah ketahuan kemarin dari klaster perkantoran, yang berakibat terhadap klaster keluarga, karena memang dari kantor ini pada saat pulang ke rumah ini menularkan kepada keluarganya.

Baca Juga: Potensi Kerumunan di Akhir Ramadan, Satgas Kota Serang Siapkan Dua Jurus Jitu, Masyarakat Diminta Lakukan Ini

Hari menjelaskan, untuk klaster perkantoran yang dapat mempengaruhi dalam lingkup wilayah kota Serang ada tiga kantor daerah, yakni Kota Serang, Kabupaten Serang, dan Provinsi Banten.

"Ada juga instansi vertikal yang bertingkat yakni kanwil, kancab seperti Kemenkumkam, dan banyak lagi instansi vertikal lainnya. Di sini level provinsi, kabupaten dan kota, ini juga mempengaruhi perkembangan kasus di kota Serang," ucapnya.

"Alhamdulillah sejalan dengan vaksinasi yang dilakukan, klaster perkantoran yang lari ke klaster keluarga, sekarang sudah dapat dilihat penurunannya, dan yang sembuh dari Covid-19 juga sudah banyak. Baik itu yang isolasi mandiri ataupun yang dirawat di rumah sakit," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x