Terasa Hingga Australia, Dua Kali Sulawesi Utara Diguncang Gempa Tektonik Bermagnetude Besar

- 10 Juli 2021, 15:12 WIB
Infografis gempa bumi di Kabupaten Kepulauan Talaud pada Sabtu 10 Juli 2021 pagi.
Infografis gempa bumi di Kabupaten Kepulauan Talaud pada Sabtu 10 Juli 2021 pagi. /Tangkapan Layar/Twitter @DaryonoBMKG

KABAR BANTEN - Sulawesi Utara diguncang gempa bumi tektonik berkekuatan besar hingga dua kali. 

Gempa bumi tektonik pertama terjadi di Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara, pada Jumat 9 Juli 2021 malam.

Sementara gempa ke dua berlokasi di Kabupaten Kepulauan Talaud pada Sabtu 10 Juli 2021 pagi.

Baca Juga: Lempeng Sunda Kembali Ditabrak Lempeng Indo-Australia, Nias-Simeulue Diguncang Gempa Tektonik M5,5

Gempa bumi tektonik pertama berkekuatan M5,9, sementara gempa kedua M6,2, dimana gempa tersebut terasa hingga Australia.

Gempa tektonik di Kabupaten Kepulauan Talaud tercatat terjadi pada 07:43 WIB, dimana episenternya di kedalaman 23 kilometer di bawah permukaan laut.

Tepatnya, di jarak 112 km arah barat daya Kota Melonguane, Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara.

Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami pada BMKG Daryono mengatakan, gempa Laut Maluku yang terjadi merupakan jenis gempa dangkal.

Gempa tersebut terjadi akibat dari adanya deformasi atau penyesaran pada Lempeng Laut Maluku.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: BNPB Twitter @DaryonoBMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x