Obat Terapi Covid-19 di Lebak Alami Kelangkaan, Kejari dan Polres Telusuri Kemungkinan Ulah Spekulan

- 18 Juli 2021, 21:26 WIB
Plt Kejari Lebak Era Indah S memberikan keterangan kelangkaan obat terapi Covid-19 di Pendopo Kabupaten Lebak,  Minggu,  18 Juli 2021.
Plt Kejari Lebak Era Indah S memberikan keterangan kelangkaan obat terapi Covid-19 di Pendopo Kabupaten Lebak, Minggu, 18 Juli 2021. /Kabar Banten/Purnama Irawan/

Baca Juga: PPKM Darurat Jawa Bali, Berikut Syarat Perjalanan Terbaru Pelabuhan Merak Banten Hingga Tol Jakarta Cikampek

"Kita cari kita data jangan sampai harga jual itu melampaui HET. Kita juga koordinasi dengan Kasatreskrim Polres Lebak dan anggota sedang ke lapangan untuk memantau ketersediaan atau kelangkaan itu apakah murni antara supply dan deman yang tidak berimbang atau karena ada hal lain," katanya.

Ia menambahkan, pihaknya juga sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak.

"Kaitan ketersediaan obat terapi Covid-19. Kalau obat dan vitamin dikelola Dinkes insya Allah cukup aman, tadi ada 4 jenis obat anti virus yang memang di sejumlah apotek mengalami kelangkaan sementara di Dinas Kesehatan masih aman," katanya.

Baca Juga: BIN Datangi Warga di Tiga Kabupaten Kota di Banten, Ada Apa?

Ia mengimbau, kepada para penyedia obat-obatan di Kabupaten Lebak supaya bisa saling bekerjasama dengan baik.

"Saling membantu dan menolong, harga obat-obatan dijual sesuai dengan kewajaran jangan sampai memanfaatkan kondisi pandemi Covid-19," katanya.

Termasuk penyedia oksigen juga supaya jangan sampai melakukan penimbunan.
"Di situasi serba sulit ini kita saling bekerja sama," katanya.***

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x