Wujudkan Tenaga Terampil, LP3M Unbaja Berikan Pembekalan dan Sertifikasi Bagi Tenaga Konstruksi

- 10 September 2021, 16:29 WIB
Sejumlah tenaga konstruksi mengikuti uji sertifikasi di Unbaja, Jumat 10 September 2021.
Sejumlah tenaga konstruksi mengikuti uji sertifikasi di Unbaja, Jumat 10 September 2021. / Kabar Banten /Denis Asria

Baca Juga: Tes Psikologi: 7 Pertanyaan Sederhana Ini Bisa Ketahui Perasaan Kamu di Balik Topeng Wajah

Ia menuturkan, sertifikasi untuk dapat meningkatkan kepercayaan diri dan memiliki bukti bahwa kompetensinya telah diakui, selain itu juga untuk meningkatkan akses berkembang sesuai dengan keahlian yang dimilikinya.

“Peserta yang mengikuti pembekalan sertifikasi harus memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya, karena dengan sertifikasi akan lebih percaya diri kalau kita memang memiliki kemampuan,” tuturnya.

Rektor Unbaja, Sudaryono mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan memberikan manfaat, karena sertifikasi sangat penting untuk dimiliki bagi pencari kerja serta sertifikasi akan membantu menilai diri sendiri atas kemampuan yang dimiliki.

“Saya berharap peserta yang mengikuti kegiatan tersebut dapat memanfaatkan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Kegiatan sertifikasi tenaga konstruksi tersebut dihadiri oleh OC 6 KOTAKU Iwa kartiwa, Ascot IC Serang dan Cilegon Nana Supriatna, Instruktur Bambang Hariyanto, Achmad Saeful Huda dan Arif serta Maulfi.***

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x