Brimob Polda Banten Kerahkan 200 Personel Amankan Pilkades Serentak 2021 di Kabupaten Tangerang

- 9 Oktober 2021, 08:24 WIB
Satuan Brimob Polda Banten saat apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan Pikades Serentak 2021 Kabupaten Tangerang
Satuan Brimob Polda Banten saat apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan Pikades Serentak 2021 Kabupaten Tangerang /Dokumentasi Polda Banten

Baca Juga: Pilkades Serentak 2021 di Kabupaten Serang, Kapolres Serang Sambangi Tokoh Agama dan Masyarakat, Ada Apa?

"Kondisi Kamtibmas saat ini sangat kondusif, kondisi yang telah terpelihara dengan baik itu jangan sampai terganggu dengan persaingan politik memperebutkan kursi kepemimpinan daerah tersebut," ujarnya.

Sementara itu, Kabagops Satbrimobda Banten AKBP Maya H. Hitijahubessy menambahkan bahwa 200 personel Satbrimob Polda Banten tersebut diperbantukan untuk melakukan pengamanan Pilkades Serentak 2021 di Kabupaten Tangerang.

Baca Juga: Pilkades Kabupaten Serang Kemungkinan Bisa Dilaksanakan di Akhir Oktober, Asalkan Kondisi Ini Terpenuhi

"Kami memberangkatkan sebanyak 200 personel untuk melaksanakan BKO pengamanan Pilkades Serentak 2021 di 77 desa yang ada di wilayah hukum Polresta Tangerang yang akan berlangsung pada 10 Oktober mendatang," tuturnya.

Ia menjelaskan jika seluruh personel Satuan Brimob Polda Banten yang BKO nantinya akan dibagi dan diberangkatkan ke desa yang melaksanakan Pilkades Serentak 2021.

Baca Juga: PPKM Naik Level 3, Begini Skenario Pilkades Serentak 2021 di Kabupaten Serang

Ia juga berpesan kepada anggotanya untuk selalu menjaga kesehatan agar tidak sakit, sehingga dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

"Karena Pilkades Serentak 2021 di Kabupaten Tangerang ini berlangsung di tengah pandemi Covid-19, agar seluruh personel menaati protokol kesehatan (prokes). Begitupun pada saat pelaksanaan pencoblosan di TPS, kami akan mengimbau warga untuk menaati prokes, agar tidak tercipta klaster baru dalam Pilkades," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x