Renovasi Alun-alun Rangkasbitung dan Stadion Pasir Ona Habiskan Rp1,7 Miliar

- 11 Oktober 2021, 21:57 WIB
Kondisi Alun-alun Rangkasbitung, Kabupaten Lebak sedang dibongkar untuk dilakukan renovasi oleh Dinas PUPR Lebak, Senin 11 Oktober 2021.
Kondisi Alun-alun Rangkasbitung, Kabupaten Lebak sedang dibongkar untuk dilakukan renovasi oleh Dinas PUPR Lebak, Senin 11 Oktober 2021. /Kabar Banten/Endang Mulyana

KABAR BANTEN - Pemkab Lebak melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Lebak merenovasi Alun-alun Rangkasbitung dan Stadion Pasir Ona.

Kedua pembangunan sarana publik, Alun-alun Rangkasbitung dan Stadion Pasir Ona menghabiskan anggaran sekitar Rp1,7 miliar.

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Lebak, Hendro mengatakan, untuk rehabilitasi Alun-alun Rangkasbitung akan dipercantik dengan model seperti taman.

Sehingga, yang awalnya Alun-alun Rangkasbitung berpagar besi, sekarang akan diganti oleh tanaman hias yang berfungsi sebagai pagar Alun-alun.

"Iya konsep ini merupakan masukan dari berbagai pihak yang tentunya mendapat persetujuan dari pimpinan," ujar Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Lebak, Hendro kepada Kabar Banten, di kantor PUPR Lebak, Senin 11 Oktober 2021.

Baca Juga: 49 Jabatan Eselon IV, Pemkab Lebak Agendakan Rotasi Pejabat

Ia menjelakan, kegiatan rehabilitasi Alun-alun ini dianggarkan sebesar Rp 800 juta dari APBD Kabupaten Lebak 2021. Pelaksana pembangunannya yang memenangkan tander yakni CV Berjuang.

"Selain merubah konsep pagar besi menjadi tanaman hias, bagian paving blocknya kita ganti dengan jenis andesit yakni jenis batu alam. Ya pokoknya secantik mungkin dan tentunya berkualitas," ujar Hendro.

Sementara itu, untuk rehabilitasi Stadion Pasir Ona akan menggunakan kosep pagar besi yang awalnya bangunan itu pagar tembok.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah