1549852

Kembali Menjabat di Pilkades Kabupaten Serang, Ojat Darojat Targetkan Bawa Desa Wisata Cikolelet Jadi Mandiri

- 2 November 2021, 15:08 WIB
Kepala Desa Cikolelet terpilih Ojat Darojat saat mendampingi Menparekraf Sandiaga Uno dalam kunjungan di Desa Wisata Cikolelet Kecamatan Cinangka Kabupaten Serang.
Kepala Desa Cikolelet terpilih Ojat Darojat saat mendampingi Menparekraf Sandiaga Uno dalam kunjungan di Desa Wisata Cikolelet Kecamatan Cinangka Kabupaten Serang. /Dokumentasi Kabar Banten/

KABAR BANTEN - Ojat Darojat menjadi satu dari sedikit petahana yang meraih kemenangan dalam Pilkades Kabupaten Serang yang digelar Minggu 31 Oktober 2021.

Dalam masa jabatan ketiga kalinya ini, Ojat Darojat menargetkan bisa membawa Desa Wisata Cikolelet dari desa maju menuju desa mandiri.

Ojat Darojat menang telak dalam Pilkades Kabupaten Serang dengan meraih 2.267 suara dibanding lawannya Nupusihat yang hanya meraih 315 suara. Dirinya menang di 9 TPS yang ada di Cikolelet.

Baca Juga: Hasil Pilkades Kabupaten Serang 2021, di Kecamatan Tirtayasa dan Mancak Muncul Tokoh Baru

Usai dinyatakan menjadi kades terpilih, Ojat Darojat mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Cikolelet yang telah kembali memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk memimpin Cikolelet.

"Kepercayaan yang besar ini butuh pengabdian dan tanggung jawab yang besar pula, ucapan terimakasih pula pada muspika Cinangka, dan Polda Banten polres atas pengamanan yang dilakukan Alhamdulillah Pilkades di Cikolelet lancar dan aman," ujarnya kepada Kabar Banten, Selasa 2 November 2021.

Ojat mengatakan setelah mendapat kepercayaan ketiga kalinya, pasca dilantik nanti ia akan langsung menyampaikan RPJMDes.

Ia mengatakan dalam kepemimpinan saat ini ia akan lebih menitik beratkan pada penguatan BUMDes.

"Kemudian pemberdayaan masyarakat dan menciptakan inovasi di bidang desa wisata. Karena kita sudah konsen di Cikolelet ini ada desa wisata," katanya.

Melalui iniovasi ini diharapkan kedepan Desa Wisata Cikolelet bisa dikembangkan lebih maju.

Pada tahun ini Desa Wisata Cikolelet berada pada level desa maju, diharapkan 4 atau 5 tahun kedepan Desa wisata Cikolelet bisa menjadi desa mandiri.

"Otomatis butuh kerja keras dalam rangka inovasi pengembangan Desa Wisata Cikolelet," ucapnya.

Kemudian pada fase pertama penggunaan dana desa di 6 tahun pertama pihaknya akan konsen 80 persen untuk kegiatan infrastruktur.

"Untuk sekarang lebih pada peningkatan pemberdayaan masyarakat dan penguatan ekonomi masyarakat. Otomatis penggunaan dana desa akan digunakan lebih besar pada pemberdayaan masyarakat ekonomi masyarakat penguatan BUMDes dan inovasi di Desa Wisata Cikolelet. Itu gebrakannya," tuturnya.

Baca Juga: Pandji Ingin Pilkades Kabupaten Serang Berikutnya Bisa E-Voting, Tiru Kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta

Ojat mengatakan sejak adanya desa wisata, pertumbuhan di bidang wisata diakuinya meningkat.

Terlebih setelah dikunjungi oleh Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno, kunjungan diakuinya semakin meningkat.

"Tiap Minggu ada pesanan pesanan dari grup komunitas yang akan berkunjung ke Cikolelet," katanya.

Ia mengatakan sejak dikembangkan Desa Wisata Cikolelet, lambat lain ekonomi merangkak naik di masyarakat

Seperti hasil bumi dari Desa Wisata Cikolelet bisa langsung dipasarkan terlebih ketika ada beberapa kegiatan wisata.

"Artinya ketika ada tamu pesanan meningkat seperti pemesanan hasil bumi pete, buah buahan, emping melinjo dan lain lain," ucapnya.

Bagi pelaku ekonomi kreatif kondisi ini jelas membuat terjadi peningkatan permintaan terhadap produk Cikolelet. Seperti kambing etawa, emping dan kuliner Cikolelet.

Selain itu, di awal kepemimpinannya ini ia akan kembali menghidupkan kelompok ekonomi kreatif anyaman eceng gondok. Dimana sejak 2008 anyaman eceng gondok memang sudah ada, namun sempat kesulitan pemasaran dan bahan baku.

Baca Juga: Hasil Pilkades Kabupaten Serang 2021: Sejumlah Kejutan Terjadi, Banyak Petahana Keok

"Sekarang Alhamdulillah kita bangkitkan kembali kegiatan kerajinan eceng gondok kita kerjasama dengan dari Sukarajan karena disana produksi eceng gondok melimpah jadi kita pesan kesana. Jadi itu terkait peningkatan ekonomi kreatif," tuturnya.

Kemudian pertumbuhan ekonomi juga meningkat berkat diiringi dengan aksesbilitas jalan Sindang Laya - Cikolelet oleh Bupati Serang yang sudah selesai.

"Otomatis ini meningkat kan pertumbuhan ekonomi. Apalagi kalau jalan Ciraab sudah terbangun sampai ke Padarincang ini perubahan akan signifikan disamping Ciraab tempat ngagurah danau juga merupakan lumbung padi sentra pertanian di Cikolelet juga di desa lain di Padarincang dan cinangka," ucapnya.***

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah