Demo di Peringatan HUT ke 148 Kabupaten Pandeglang, Mahasiswa Sebut Sejumlah Persoalan Ini

- 2 April 2022, 08:28 WIB
Sejumlah mahasiswa saat aksi demo HUT ke 148 Kabupaten Pandeglang.
Sejumlah mahasiswa saat aksi demo HUT ke 148 Kabupaten Pandeglang. /Aldo Marantika/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Kabupaten Pandeglang berunjuk rasa saat peringatan HUT ke 148 Kabupaten Pandeglang, di Depan Gedung Pendopo Kabupaten Pandeglang, pada Jum'at 1 April 2022.

Dalam aksinya massa Aliansi Mahasiswa menyuarakan persoalan-persoalan krusial di Kabupaten Pandeglang mulai dari sektor pendidikan, ekonomi, kesehatan dan Infrastruktur.

Koordinator Lapangan pada aksi Aliansi Mahasiswa Kabupaten Pandeglang Fajar mengatakan, bahwa di usia Kabupaten Pandeglang ke 148 ini masih banyak persoalan-persoalan krusial di Kabupaten Pandeglang khususnya terkait data BPS Kabupaten Pandeglang.

Baca Juga: Mendikbudristek Sebut Asesmen Nasional Bentuk Evaluasi Sistem Pendidikan di Indonesia

Kemudian, kata dia, tentang naiknya angka rata-rata lama sekolah yang sebelumnya 6,72 persen pada tahun 2019, kini menjadi 7,11 persen pada tahun 2021.

"Hari ini kami turun ke jalan untuk memberikan catatan buruk kepada Pemerintah Kabupaten Pandeglang. Karena hingga saat ini persoalan - persoalan krusial sudah seharusnya menjadi fokus utama bagai Pemkab Pandeglang,"kata Fajar.

"Berdasarkan data BPS Kabupaten Pandeglang di tahun 2019, rata-rata lama sekolah tercatat 6,72 persen dan pada tahun 2021 lalu, naik menjadi 7,11 persen," ujarnya.

"Artinya Pemerintah Kabupaten Pandeglang tidak maksimal dalam mengawal Sumber Daya Manusia (SDM) pada sektor pendidikan," ucapnya menambahkan.

Dikatakan Fajar, hal tersebut juga berdampak terhadap persoalan lain seperti ekonomi yang mengakibatkan adanya kenaikan angka kemiskinan dari tahun 2019 mencapai 9,42 persen dan di tahun 2021 menjadi 10,72 persen.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x