Asrama BLK Serpong Tangsel Terbengkalai, Begini Tanggapan Pj Gubernur Banten Al Muktabar

- 23 Desember 2022, 06:13 WIB
Pj Gubernur Banten Al Muktabar menanggapi terbengkalainya BLK Serpong..
Pj Gubernur Banten Al Muktabar menanggapi terbengkalainya BLK Serpong.. /Biro Adpim Setda Banten

KABAR BANTEN - Pj Gubernur Banten Al Muktabar angkat bicara soal Asrama BLK Serpong, Kota Tangsel yang terbengkalai.

Bahkan, Pj Gubernur Banten Al Muktabar merencanakan untuk komunikasi langsung dengan BPKAD soal Asrama BLK Serpong terbengkalai tersebut.

"Dalam rangka optimalisasi pemanfaatan aset saya bicarakan dengan BPKAD," kata Pj Gubernur Banten Al Muktabar soal Asrama BLK Serpong yang terbengkalai dan mendapat sorotan Komisi V DPRD Banten.

Hal itu disampaikan Pj Gubernur Banten Al Muktabar usai menghadiri acara di Pendopo Gubernur Banten pada Kamis, 22 Desember 2022.

Baca Juga: Pengisian 4 Jabatan Eselon II Pemprov Banten, Al Muktabar: Tunggu Perampingan OPD

Pj Gubernur Banten Al Muktabar menegaskan, Asrama BLK terbengkalai itu perlu dilengkapi kebutuhan teknis.

"Ada beberapa teknis yang perlu kelengkapan teknisnya," kata Pj Gubernur Banten Al Muktabar soal Asrama BLK.

Untuk diketahui Pembangunan Asrama Balai Latihan Kerja atau BLK terbengkalai itu ternyata mengabiskan anggaran kurang lebih Rp 33 miliar.

Nilai anggaran itu berasal dari APBD 2016 kurang lebih sebesar Rp 6 miliar dan APBD 2017 sebesar Rp 27 miliar.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x