Hasan Saidan Terpilih Sebagai Ketua Percasi Cilegon, KONI Cilegon Titip Pembinaan Atlet

- 25 Juni 2023, 21:20 WIB
Disaksikan Pengurus KONI Cilegon, Ketua Percasi Cilegon Hasan Saidan (kanan) menerima bendera Pataka Percasi dari ketua yang lama TB Endjat, Sabtu 24 Juni 2023.
Disaksikan Pengurus KONI Cilegon, Ketua Percasi Cilegon Hasan Saidan (kanan) menerima bendera Pataka Percasi dari ketua yang lama TB Endjat, Sabtu 24 Juni 2023. /Dokumen Humas KONI Cilegon

KABAR BANTEN - Tokoh masyarakat Cilegon sekaligus salah satu pemilik klub Catur, Hasan Saidan Terpilih sebagai Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia atau Percasi Cilegon.

Terpilihnya Hasan Saidan berdasarkan hasil Muskot Percasi Cilegon yang digelar di Situ Rawa Arum, Sabtu 24 Juni 2023.

Hasan Saidan Terpilih dan secara sah menakhodai Percasi Cilegon Periode 2023-2027.

Anggota Bidang Organisasi dan Hukum, Agus Rahmat yang mewakili KONI Cilegon mengatakan, pihaknya menitipkan pembinaan atlet terhadap pengurus Percasi Cilegon yang baru.

"Atas nama Ketua KONI Cilegon, Abdul Salam Salim, beliau titip salam agar Pengurus Percasi Cilegon yang baru dapat melakukan pembinaan atlet," kata Agus Rahmat.

Ia menuturkan, pembinaan atlet Percasi Cilegon, selama ini sudah cukup baik. Terbukti pada event Porprov lalu, berhasil mendapatkan sejumlah medali emas.

"Prestasi ini harus bisa dipertahankan dan dapat ditingkatkan lebih baik lagi," ujarnya.

Ketua Percasi Cilegon, Hasan Saidan, mengatakan, dirinya siap menjalankan amanah yang telah diberikan dari pengurus Percasi Cilegon yang lama.

"Insya Allah, kami siap menjalankan amanah yang telah diberikan dalam Muskot Percasi ini," tuturnya.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah