Mahasiswa Demo Soal PPDB SMA dan SMK Negeri di Banten, Minta Bentuk Tim Khusus Ungkap Dugaan Kecurangan

- 18 Juli 2023, 12:24 WIB
Sejumlah mahasiswa yang menggelar aksi soal PPDB di Depan Kantor Dindikbud Banten Selasa, 18 Juli 2023.
Sejumlah mahasiswa yang menggelar aksi soal PPDB di Depan Kantor Dindikbud Banten Selasa, 18 Juli 2023. /Kabar Banten/Irfan Muntaha

KABAR BANTEN - Sejumlah mahasiswa turun ke jalan, menyikapi persoalan dugaan kecurangan PPDB SMA dan SMK Negeri di Banten.

 

Bahkan, mahasiswa yang tergabung dalam aliansi geger pendidikan melakukan aksi unjuk rasa di KP3B, Curug, Kota Serang, Selasa 18 Juli 2023.

Dalam aksinya, sejumlah mahasiswa itu menyampaikan aspirasinya di depan Kantor Dindikbud Provinsi Banten dengan cara berorasi secara bergantian.

Baca Juga: Antisipasi Kecurangan PPDB, Pemkot Serang Diminta Selektif Pilih Pendidik

Korlap aksi demo persoalan dugaan kecurangan PPDB, Rifki zuliansyah menyampaikan tuntutan kepada Pemprov Banten.

"Evaluasi pelaksanaan PPDB 2023 di Banten, evaluasi kinerja Dindik Banten dan Komisi V DPRD Banten," katanya disampaikan melalui rilis.

Kemudian tuntutan berikutnya, mendesak Pemprov Banten menindak oknum dalam kecurangan PPDB SMA dan SMK Negeri 2023.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x