BPJAMSOSTEK Serang Serahkan Bantuan Subsidi Upah Pekerja

- 27 Agustus 2020, 19:01 WIB
Sejumlah pekerja yang terdaftar di BPJAMSOSTEK Serang menunjukkan rekening usai menerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) dari Pemerintah, di Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Serang, Kamis 27 Agustus 2020.*
Sejumlah pekerja yang terdaftar di BPJAMSOSTEK Serang menunjukkan rekening usai menerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) dari Pemerintah, di Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Serang, Kamis 27 Agustus 2020.* /

Selanjutnya, Kabupaten Pandeglang sebanyak 461 yang terdaftar dengan tenaga kerja aktif sebanyak 21.187. “Yang sudah melaporkan ada 99 perusahaan dengan jumlah tenaga kerja sebanyak 2.331 pekerja,” ujarnya.

Kemudian, Kota Cilegon ada 1.251 perusahaan dengan tenaga kerja aktif sebanyak 32.867 tenaga kerja dan yang sudah diserahkan kepada BPJAMSOSTEK sebanyak 579 perusahaan denagn jumlah tanaga kerja 21.034 oarang atau 64%.

“Itulah beberapa kabupaten kota terkait dengan perusahaan aktif dan jumlah tenaga kerjanya yang sudah mengusulkan atau mengirimkan data lengkapnya kepada BPJAMSOSTEK Serang. Tinggal kita tunggu validasi data rekening para penerima dari kantor pusat. Kalau ada data yang tidak lengkap nanti akan segera disampaikan kepada masing-masing perusahaan,” ujar Didin.

Deputi Direktur BPJAMSOSTEK Kanwil Banten Eko Nugriyanto dan Kepala Cabang BPJAMSOSTEK Serang Didin Haryono dan jajaran, foto bersama sejumlah pekerja peserta BPJAMSOSTEK yang menerima BSU gelombang pertama dari Pemerintah, di Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Serang, Kamis 27 Agustus 2020.*
Deputi Direktur BPJAMSOSTEK Kanwil Banten Eko Nugriyanto dan Kepala Cabang BPJAMSOSTEK Serang Didin Haryono dan jajaran, foto bersama sejumlah pekerja peserta BPJAMSOSTEK yang menerima BSU gelombang pertama dari Pemerintah, di Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Serang, Kamis 27 Agustus 2020.*

Ia mengatakan, jumlah perusahaan yang terdata di BPJAMSOSTEK Cabang Serang sebanyak 6.366 perusahaan dan tenaga kerja yang aktif sebanyak 293.288 pekerja. Sementara yang sudah melengkapi data terkait BSU ada 2.803 perusahaan.

“Total jumlah tenaga kerja yang sudah berhasil kami minta itu sebanyak 208.758 tenaga kerja atau setara dengan 71, 18%. Itulah jumlah tenaga kerja dan jumlah perusahaan yang sudah kami setorkan ke kantor pusat untuk mendapatkan validasi,” ujarnya..

Sementara itu, Deputi Direktur BPJAMSOSTEK Kanwil Banten, Eko Nugriyanto menyampaikan bahwa di Provinsi Banten sebanyak 17.469 perusahaan sudah menyampaikan daftar rekening pekerjanya kepada BPJamsostek dengan total tenaga kerja sekitar 975.860 orang. Data tersebut kita sampaikan ke kantor pusat yang kemudian dilakukan verifikasi.

Ia mengatakan, peserta BPJAMSOSTEK yang sudah tervalidasi sebanyak 953.377 pekerja beserta dengan nomor rekening yang sudah valid di verifikasi oleh pihak perbankan. Pihaknya masih menunggu sampai tanggal 31 Agustus 2020 bagi perusahaan yang belum menyampaikan data pekerjanya karena Bulan September 2020 harus sudah diserahkan sepenuhnya.

“Kami berharap pekerja di wilayah Provinsi Banten yang memang berhak, mendapatkan BSU tersebut. Kepada semua pihak terutama perusahaan, lembaga-lembaga terkait serta media agar menyampaikan kepada masyarakat dan kepada pemberi kerja untuk segera mengirimkan data pekerjanya kepada BPJAMSOSTEK,” ujar Eko.***

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah