Lembaga Survey Mulai Rambah Kota Cilegon, Siapa Aja

- 16 Januari 2024, 21:25 WIB
Kepala Kesbangpol Cilegon Sri Widayanti
Kepala Kesbangpol Cilegon Sri Widayanti /Dokumen/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Keberadaan sebuah lembaga survey diyakini dapat dan mampu mendongkrak pemilihan suara.

Bahkan lembaga survey tersebut dapat juga diyakni sebagai salah satu untuk memperoleh kemenangan dalam pesta demokrasi.

Saat ini Kota Cilegon sudah ada beberapa lembaga survey yang sudah melakukan aktifitasnya.

Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Cilegon, Sri Widayanti, mengatakan, sampai dengan saat ini sudah ada 3 lembaga survey yang melakukan aktifitasnya di Kota Cilegon.

Pihaknya mempersilahkan kepada lembaga survey tersebut namun harus ada mekanisme yang diikuti.

“Sudah ada 3 lembaga survey di Kota Cilegon, namanya adalah, Indikator Politik, Politik Research Consulting dan satunya lagi saya lupa namanya,”kata Sri Widayati, usai menghadiri sertijab, Selasa, 15 Januari 2024

Ia menuturkan, lembaga survey yang ingin melaksanakan aktifitasnya, harus mendapat surat rekomendasi dari instansi yang dipimpin dirinya.

Mengingat, dalam tahun politik semua administrasi untuk dilakukan survey sangat ketat dan melalui proses perijinan.

“Harus berijin sebelum terjun melaksanakan aktifitasnya mewawancarai masyarakat. Karena itu adalah mekanisme dan aturan. Dan lembaga survey juga harus punya ijin rekomendasi dari Kemendagri, jadi tidak sembarang ijin, termasuk juga Kesbangpol Cilegon harus diikuti perijinannya,”ujarnya.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah