Resmi, Bakal Calon Wali Kota Tangerang, Helmy Halim Terima Surat Tugas DPP Demokrat

- 28 Juni 2024, 09:05 WIB
Bakal Calon Wali Kota Tangerang Helmy Halim saat menerima tugas dari DPP Demokrat
Bakal Calon Wali Kota Tangerang Helmy Halim saat menerima tugas dari DPP Demokrat /Kabar Banten/

KABAR BANTEN - Bakal Calon Walikota Tangerang, Helmy Halim resmi menerima surat tugas dari DPP Demokrat di Kantor DPP Demokrat, Jakarta, Kamis 27 Juni 2024. Surat tugas diberikan Satgas Desk Pikada DPP Demokrat dan Sekjen DPD Demokrat Banten, Eko Susilo.

Helmy Halim mengatakan dengan diberikannya surat tugas dari DPP Demokrat dirinya mendapat tugas membangun koalisi partai politik untuk mencukupi koalisi parpol minimal 20 persen sebagai syarat pencalonan dan pendaftaran di KPU.

" Ya, surat tugas ini dalam membangun komunikasi politik dengan parpol, karena Demokrat di Pileg hanya dapat 4 kursi, artinya saya ditugaskan mencari koalisi parpol sekaligus mencari pasangan yang nantinya dalam daftar ke KPU sudah mencukupi sebanyak 10 kursi, " kata Helmy.

Mengenai parpol mana saja yang akan diajak koalisi, Helmy mengatakan sejauh ini, dirinya sudah membangun komunikasi politik dengan semua parpol yang memiliki kursi di parlemen.

" Semuanya saya lakukan komunikasi politik, Gerindra, PPP, PKB, Nasdem, PKS, PSI, PAN, Golkar dan PDIP, karena memang, saya fokus memenangkan kembali Demokrat di Kota Tangerang. Artinya saya ingin juga mencari pasangan yang mampu memenangkan Pilwalkot Tangerang 2024," papar Helmy.

Sedangkan Sekretaris DPD Demokrat, Eko Susilo mengatakan, surat tugas bagian dari proses yang dilalui bakal calon kepala daerah. Artinya seorang bakal calon kepala daerah wajib mencari koalisi parpol, sehingga persyaratan 20 persen dapat direalisasikan.

" Ya, selamat bertugas Adinda Helmy Halim, cari pasangan yang dapat memenangkan pilkada Kota Tangerang, " kata Eko.***

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah