Pemkab Siapkan Bonus untuk Para Juara, 120 Kafilah Kabupaten Serang Siap Ikut MTQ Banten 2020

- 16 Maret 2020, 14:45 WIB

SERANG, (KB).- Sebanyak 120 kafilah Kabupaten Serang akan dikirimkan untuk mengikuti gelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Banten yang akan digelar di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada Maret ini. Untuk memotivasi para kafilah yang akan bertarung, Pemkab Serang telah menyiapkan banyak bonus bagi para juara.

Kepala Bagian Kesejahteraan (Kesra) Setda Kabupaten Serang Febriyanto mengatakan, untuk menghadapi gelaran MTQ yang akan diselenggarakan di Kota Tangerang Selatan (Tangsel), kafilah yang akan dikirim semuanya sebanyak 120 kafilah, terdiri atas 64 orang perserta, 30 ofisial, pembina 20 orang, dan kesekretariatan 16 orang. Mereka semua nantinya akan dikarantina di satu hotel.

"Tapi sesuai imbauan dari pak gubernur hasil rapat hari Rabu pawai taaruf rencananya ditiadakan, makanya saya sudah mengklasifikasi siapa yang ikut pembukaan, nah nanti untuk Kabupaten Serang kalau dibatasi oleh panitia MTQ, kami hanya mengirim ofisial dan pembina yang ikut pembukaan, peserta tidak boleh ikut, kami standby-kan di hotel untuk pendalaman," katanya kepada Kabar Banten, Ahad (15/3/2020).

Namun, ujar dia, meskipun semarak MTQ tingkat Provinsi Banten berkurang, Pemkab Serang tetap menyiapkan banyak bonus untuk para kafilah yang meraih juara. Untuk juara satu telah disiapkan ongkos naik haji, juara dua bonus Rp 15 juta dan juara tiga Rp 12 juta.

"Intinya insyaallah kami siapkan itu, walaupun MTQ dikurangi kemeriahannya," ucapnya.

Menurut dia, pihaknya telah mempersiapkan dengan matang, di antaranya dengan melakukan inovasi pembinaan, sehingga pada saat pelaksanaan konsentrasi para peserta tidak pudar.

"Cuman yang tidak bisa diganggu gugat itu seperti musim hujan sekarang, itu otomatis akan mengganggu kesehatan kepada para peserta, nah di sini kami mengimbau kepada para peserta Kabupaten Serang jangan dulu berkeliaran, jangan dulu pergi-pergi sebelum acara selesai, khawatir kena hujan dan akan mengganggu kesehatan. Tapi, kami juga nanti akan mengirim tim kesehatan sebanyak enam orang," tuturnya.

Sementara, Asda II Setda Kabupaten Serang Adjat Gunawan optimistis, dapat merebut kembali juara umum. Sebab, Ketua Harian Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) yang baru, menurut dia, semangatnya sangat tinggi, ini ditunjukkan dengan melakukan pembinaan.

"Para pembina ini kan mantan-mantan kafilah, ini sangat membantu bagaimana mempersiapkan kafilah. Apalagi di Kabupaten Serang ini kalau melihat potensi sudah sangat banyak, seperti pesantren tahfidz Quran, terus pencetak qari cukup banyak, hanya memang perlu terus dilakukan pembinaan," katanya. (DN)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x