Banjir di Provinsi Banten, Kemensos Kucurkan Bantuan Rp 330 juta

- 5 Februari 2020, 17:52 WIB
Dirjen Kemensos tinjau banjir
Dirjen Kemensos tinjau banjir

Juliari mengatakan, tim dari Kementerian Sosial telah berkoordinasi dengan masing-masing dinas sosial di kota dan kabupaten terdampak.

“Yang pertama tentunya memastikan evakuasi warga telah berjalan didukung tim dari TNI, Polri, perangkat desa dan warga,” ujarnya.

Selanjutnya, kata Juliari, pihaknya mengerahkan Taruna Siaga Bencana (Tagana) dan relawan Kampung Siaga Bencana (KSB). Selain itu bersama dinsos, pihaknya juga menyiapkan lokasi pengungsiang, mendirikan dapur umum lapangan untuk pemenuhan kebutuhan makan dan minum warga, serta melakukan asesmen untuk mendata kebutuhan warga.

"Bantuan juga sudah didistribusikan dari gudang logistik Kementerian Sosial ke dinas sosial untuk diatur pendistribusiannya bersama rekan-rekan Tagana dan relawan sosial Kampung Siaga Bencana serta relawan lainnya," ujar Mensos. (DA)*

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah