Bisa Bikin Kulit kenyal dan Rambut Kuat, Simak 8 Manfaat Semangka Untuk Kesehatan Tubuh  

- 25 September 2022, 16:33 WIB
8 manfaat buah semangka untuk kesehatan tubuh, salah satunya bikin kulit kenyal dan rambut kuat/Pixabay/Ivabalk
8 manfaat buah semangka untuk kesehatan tubuh, salah satunya bikin kulit kenyal dan rambut kuat/Pixabay/Ivabalk /

 

KABAR BANTEN - Siapa yang tak kenal dengan semangka? Semangka yang mempunyai nama ilmiah Citrullus Lanatus merupakan tanaman merambat yang berasal dari negara Afrika bagian Selatan dan kemudian menyebar luas ke berbagai daerah tropis dan subtropic.

Buah semangka memiliki kulit yang keras, berwarna hijau muda atau pekat dengan larik-larik hijau tua.

Daging buahnya yang manis berair, berwarna merah dan kuning, dengan biji biji kecil atau tanpa biji di dalamnya.

Di dalam buah semangka terkandung karbohidrat, serat, folat, asam pantotenat, vitamin A, vitamin C, vitamin E, kalium, kalsium, tembaga, betakaroten, likopen, dan berbagai kandung lainnya.

Buah yang kaya akan kandungan air tersebut, selalu cocok dikonsumsi sebagai pencuci mulut dan pelepas dahaga di siang terik matahari.

Dalam buah semangka juga terkandung banyak nutrisi yang menyehatkan tubuh, terutama antioksidan yang bisa melawan sel-sel kanker dan juga risiko terkena stroke.

Semangka memiliki rasa yang manis bila matang dengan sempurna. Selain itu semangka juga mengandung 90% air yang bisa membuat tubuh tetap terhidrasi.

Penasaran, apa saja manfaat buah semangka bagi kesehatan tubuh?

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: YouTube Good News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x