Michael Wong Gelar Konser di Indonesia Setelah Lebih dari Satu Dekade, Who's Exited?

- 3 Februari 2024, 13:00 WIB
Poster konser Michael Wong di Jakarta pada 30 Maret 2024.
Poster konser Michael Wong di Jakarta pada 30 Maret 2024. /Tangkapan layar/twitter JIExpoCCT/

KABAR BANTEN - Pada tanggal 30 Maret 2024, Jakarta akan menjadi saksi dari kembalinya Michael Wong, pelantun lagu Tong Hua, yang akhirnya memutuskan untuk menggelar konser lagi setelah lebih dari satu dekade.

Kabar gembira ini disampaikan oleh Color Asia Live, promotor resmi yang mengonfirmasi kehadiran Michael Wong untuk menghibur penggemarnya di Indonesia.

Baca Juga: Weekend Seru di Jakarta: List Pameran, Konser, dan Pertunjukkan Seni pada 13-14 Januari 2024

Siapakah Michael Wong?

Michael Guang Liang, atau yang dikenal sebagai Michael Wong, adalah seorang penyanyi pop Tiongkok yang lahir pada tahun 1970 di Ipoh, Malaysia.

Kariernya dimulai bersama Rock Records sebagai bagian dari sebuah duo bersama Victor Wong.

Namun, pada tahun 2000, duo ini memutuskan untuk berpisah dan melanjutkan karir masing-masing sebagai solois.

Michael Wong tidak hanya sukses sebagai penyanyi dengan empat album di bawah namanya, tetapi juga mencicipi kesuksesan sebagai seorang aktor.

Konser "First Time" Setelah Satu Dekade

Konser yang bertajuk "First Time" ini akan diadakan di JIExpo Theater, menandai kembalinya Michael Wong setelah lebih dari satu dekade tidak menggelar konser di Indonesia.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Instagram/@cettamandarin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah