Polling BWF: Putri KW dan Pramudya-Yeremia Pemain Paling Mengesankan di Spain Masters 2021

30 Mei 2021, 07:57 WIB
Pemain tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani merasa deg-degan mengawali debut di Spain Masters 2021 /PBSI


KABAR BANTEN - Federasi bulu tangkis dunia atau Badminton World Federation (BWF) rupanya terkesan dengan keberhasilan Indonesia menjadi juara umum Spain Masters 2021 yang berlangsung 18-23 Mei 2021 lalu.

Didominasi para pemain pelapis, tim Garuda mampu menggondol empat gelar juara dan dua runner up di Spain Masters 2021

Gelar juara Spain Masters 2021 dipersembahkan Putri Kusuma Wardani atau Putri KW (tunggal putri), Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan atau Pramaudya-Yeremia (ganda putra), Yulfira Barkah-Febby Valencia Dwijayanti Gani (ganda putri), dan Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari (ganda campuran).

Baca Juga: Ranking BWF Usai Spain Masters 2021, 6 Alumni WJC 2019 Masuk Jajaran Elit Dunia, Dua Wakil dari Indonesia

Sementara posisi runner up diraih Chico Aura Dwi Wardoyo (tunggal putra) dan Sabar Karyaman Gutama-Moh. Reza Pahlevi Isfahani (ganda putra).

Banyak kalangan menilai keberhasilan Indonesia di Spain Masters juga memunculkan harapan generasi baru bulu tangkis dari Tanah Air.

Tak heran jika BWF kemudian melalukan polling di akun Twitter BWF @bwfmedia pada Sabtu 29 Mei 2021.

Baca Juga: Rangking BWF Putri KW dan Pramudya-Yeremia Melesat Usai Juara Spain Masters 2021, Ini Prediksinya

Pertanyaan yang diajukan ke netizen yakni siapa pemain Indonesia yang paling mengesankan di Spain Masters 2021.

Dari 3.512 netizen yang memberikan pendapatnya, Putri KW memperoleh suara terbanyak dengan 70 persen, pasangan ganda putra Pramudya-Yeremia 20 persen, Rinov-Phuta 7 persen dan Yulfira-Febby 2 persen.

Hasil polling BWF mengenai pemain Indonesia yang mengesankan di Spain Masters 2021 Tangkap layar Twitter @bwfmedia

Uniknya pemain tunggal putra Thailand Kanthapon Wangcharoen justru menilai semua pemain Indonesia sangat mengesankan.

Baca Juga: Setelah Juara Spain Masters 2021, Ini Calon Lawan yang Patut Diwaspadai Putri KW di PON XX Papua

Hal itu dituliskan Kanthapon melalui kolom komentar. "All of them," tulisnya.

Sebelumnya Ketua Umum PP PBSI, Agung Firman Sampurna, bangga dengan pencapaian pemain Indonesia di Spain Masters 2021.

Alasannya, prestasi pebulutangkis Indonesia yang menempatkan enam wakil di final dengan merebut empat gelar juara di ajang internasional, termasuk langka.

Baca Juga: Momen Kemiripan Chelsea Juara Liga Champions 2021 dan 2012, Generasi Baru Kekuatan Setara

"Sebenarnya yang kita kirim ke sana adalah pemain lini kedua. Jadi ini kita mempercepat proses kaderisasi di bulutangkis sehingga pemain lini pertama segera didukung oleh pemain lini kedua dan dalam waktu dekat kita juga menyiapkan pemain lini ketiga agar kita terus mempunyai stok pemain yang siap diterjunkan di turnamen nasional maupun internasional," kata Agung dikutip KabarBanten.com dari laman resmi PBSI, badmintonindonesia.org.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: badmintonindonesia.org Twitter@bwfmedia

Tags

Terkini

Terpopuler