Egy Maulana Vikri Gabung Dewa United, Klub Liga 1 Indonesia yang Bermarkas di Tangerang Banten

30 Januari 2023, 15:44 WIB
Egy Maulana Vikri resmi bergabung dengan Dewa United, Klub Liga 1 Indonesia yang bermarkas di Tangerang Banten. /Instagram @indrasjafri_coach

KABAR BANTEN – Egy Maulana Vikri akhirnya kembali ke tanah air usai 5 tahun mengembala di Eropa dengan memperkuat sejumlah klub.

Kepastian Egy Maulana Vikri kembali tanah air tersebut, usai salah satu klub Liga 1 Indonesia, Dewa United resmi merekrut pemain asal Medan tersebut.

Sebelumnya, nasib Egy Maulana Vikri di Eropa belum memiliki kejelasan usai kontraknya selama 1 tahun dengan klub Serbia Zlate Moravce (2022) berakhir.

 

Dilansir Kabar Banten dari laman dewaunited.com, Senin 30 Januari 2023, Dewa United menyampaikan selamat datang Egy Maulana Vikri.

Dewa United FC dengan senang hati memperkenalkan Egy Maulana Vikri sebagai rekrutan anyar di bursa transfer paruh musim ini (2023).

CEO Dewa United FC, Ardian Satya Negara mengatakan, kedatangan Egy Maulana Vikri merupakan salah satu bentuk keseriusan Dewa United FC dalam membangun tim yang solid mulai dari putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia musim ini.

"Tentunya kami sangat senang dengan kehadiran Egy di skuad Dewa United FC. Semua tahu bagaimana kualitas Egy yang merupakan salah satu pemain terbaik di Indonesia," kata Ardian.

"Kami intens berkomunikasi dengan Egy setelah kontraknya di klub Slovakia berakhir. Kami berbicara banyak hal tentang Dewa United FC dan Egy pun menyatakan kesiapannya bergabung dengan tim ini," sambung Adrian seperti dikutip Kabar Banten dari laman dewaunited.com, Senin 30 Januari 2023.

Ardian menegaskan, bergabungnya Egy Maulana Vikri di skuad Dewa United FC tidak akan mengakhiri mimpi pemain asal Medan tersebut kembali berkarier ke luar negeri.

"Kami pastikan saat performa Egy bersama Dewa United FC membuat klub luar negeri tertarik, kami tidak akan menghalangi. Bahkan kami akan membantu Egy untuk bisa melanjutkan mimpinya berkarier di luar Indonesia," ujar Ardian.

Seperti diketahui, Egy Maulana Vikri mengawali kariernya di Eropa bergabung dengan klub Liga Polandia, Lechia Gdansk pada tahun 2018.

Tiga tahun disana, Egy Maulana Vikri melanjutkan karier ke negara Eropa lainnya yaitu Slovakia bergabung dengan FK Senica pada tahun 2021.

Setahun disana, Egy Maulana Vikri menyeberang ke klub Serbia lainnya, FC Vion Zlate Moravce pada tahun 2022.

Usai kontraknya bersama FC Vion Zlate Moravce Serbia berakhir, Egy Maulana Vikri akhir memutuskan kembali ke Indonesia dengan resmi menjadi bagian dari keluarga besar Dewa United pada awal 2023 ini.

Diketahui, Dewa United Football Club adalah klub sepak bola Indonesia yang berdiri pada 22 Februari 2021.

Saat ini, Dewa United bermarkas di Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten.

Dewa United sebagai klub pertama Egy Maulana Vikri di Liga 1 Indonesia memiliki julukan Tangsel Warrior.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: dewaunited.com

Tags

Terkini

Terpopuler