Ruselli Keok, Tunggal Puteri Indonesia Habis di Thailand Open 2021

- 13 Januari 2021, 10:26 WIB
Pemain tunggal puteri Ruselli Hartawan takluk atas pemain Thailand pada Thailand Open 2021. Demikian tunggal puteri Indonesia habis di Thailand Open 2021.
Pemain tunggal puteri Ruselli Hartawan takluk atas pemain Thailand pada Thailand Open 2021. Demikian tunggal puteri Indonesia habis di Thailand Open 2021. /Twitter@INABadminton

KABAR BANTEN - Pemain tunggal puteri bulutangkis Indonesia habis di babak 32 besar Yonex Thailand Open 2021.

Satu-satunya tunggal puteri yang diharapkan lolos pada babak 32 besar Thailand Open 2021 yang bertanding pada Rabu 13 Januari 2021 yakni Ruselli Hartawan takluk dari pemain tuan rumah Thailand Supanida Katethong  dengan stright set 14-21 16-21.

Sehari sebelumnya, tunggal puteri andalan Indonesia Gregoria Mariska Tunjung tak bisa mengatasi lawannya Sung Ji Hyun dari Korea Selatan pada babak 32 besar Thailand Open 2021.

Mantan Juara Dunia Yunior Bulutangkis 2017 itu takluk dengan skor 15-21 21-15 dan 21-14.

Baca Juga : Praveen-Melati, Hendra-Ahsan Turun di Thailand Open 2021 Hari Ini, Catat Jadwal Pertandingannya

Saat ini sedang bertanding pasangan ganda puteri Greysia Polli-Apriyani Rahayu melawan pasangan Rachel Honderich-Kristen Tsai dari Kanada.

Pada hari kedua babak 32 besar Thailand Open 2021, Rabu 13 Januari 2021, Indonesia akan menurunkan sejumlah pemain unggulan yakni pasangan ganda campuran Praven Jordan-Melati Daeva Octavianti (Praven-Melati) dan ganda putra Hendra Setiawan-Muhammad Ahsan (Hendra-Ahsan).

Berdasarkan jadwal pertandingan yang dirilis BWF, Praven-Melati akan bertanding di lapangan court 2 melawan pasangan Inggris Niclas Nohr-Amelie Magelund pada pertandingan ke-10, sedangkan Hendra-Ahsan akan melawan yuniornya Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob di lapangan court 3.

Baca Juga : Hasil Lengkap Pemain Indonesia di Thailand Open 2021: 4 Lolos 5 Tersingkir

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah