MU Tumbang, Manchester City Juara Liga Inggris, Solskjaer Beri Selamat

- 12 Mei 2021, 05:08 WIB
Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer menyalami manajer Manchester City Pep Guardiola
Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer menyalami manajer Manchester City Pep Guardiola /tangkap layar manutd.com/manutd.com

KABAR BANTEN - Manchester City resmi menyandang gelar juara Liga Inggris 2020-2021.

Kepastian Manchester City juara Liga Inggris setelah Manchester United kalah 1-2 atas Leicester City, di Old Trafford, Selasa 12 Mei 2021.

Kekalahan ini menyudahi perjuangan MU untuk menempel Manchester City dalam perburuan gelar juara Liga Inggris.

Baca Juga: Jadi Musim Terburuk Bagi Giallorossi, Menang dari MU Tapi Roma Gagal ke Final Liga Eropa 2021

Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer langsung memberikan ucapan selamat kepada Manchester City usai pertandingan.

"Selamat kepada mereka (City), mereka memiliki musim yang fantastis," kata Solskjaer, dikutip dari laman resmi MU.

Di laman tersebut juga terpampang foto Solskjaer saat menyalami manajer Manchester City Pep Guardiola.

“Selamat kepada City karena telah memenangkan liga. Di sanalah kami ingin berada," ucapnya.

Meski akhirnya kalah, Solskjaer tetap memuji anak asuhannya karena telah memberikan perlawanan hingga mendekati pekan terakhir menempel Manchester City dalam perburuan gelar juara.

"Saya sangat senang dengan para pemain saya karena mereka telah berhasil melewati 10 hari terakhir musim ini dengan tim Man City di depan kami. Jadi kami telah melakukannya dengan baik," ucapnya.

Setelah ini, MU kini hanya punya satu gelar yang realistis untuk diperjuangkan yaitu trofi Liga Eropa.

MU akan menghadapi Villareal dalam laga final Liga Eropa pada 27 Mei 2021.

Baca Juga: Liga 1 Indonesia Tanpa Degradasi, Rahmad Darmawan Usulkan Hal Mengejutkan, Netizen Bereaksi

Jalannya pertandingan

Manajer Ole Gunnar Solskjaer menurunkan lapis kedua saat menjamu Leicester City

Ole tak punya pilihan karena dua hari lalu Setan Merah baru saja bertanding melawan Aston Villa.

Leicester City langsung tampil menyerang di menit-menit awal. Hasilnya, Luke Thomas memaksa kiper De Gea memungut bola dari gawangnya di menit 10.

Namun, MU berhasil menyamakan kedudukan lewat kaki Mason Greenwood.

Menerima umpan dari Amad Dialo, Greenwood menjebol gawang yang dijaga Kasper Schmeichel setelah sebelumnya melewati beberapa pemain Leicester. Skor imbang bertahan hingga jeda.

Babak kedua, MU mencoba meningkatkan serangan. Namun, tak membuahkan hasil. Kiper De Gea bahkan beberapa kali harus berjibaku menyelamatkan gawangnya.

Baca Juga: Garuda Select vs Manchester City, Laga Terakhir Garuda Muda di Inggris Berakhir Antiklimaks

Gawang De Gea akhirnya bobol lewat tandukan Caglar Soyuncu setelah menyambut sepak pojok Albrighton pada menit ke-66.

MU mencoba mengubah keadaan dengan melakukan rotasi pemain.

Edinson Cavani, Marcus Rashford dan Bruno Fernandes diturunkan.

Namun, hingga peluit panjang skor 1-2 tak berubah. Leicester mempercepat Manchester City juara Liga Inggris.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: manutd.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah