Hore, Sepakbola Liga Indonesia Siap Digelar, Yunus Nusi: Sementara Tanpa Penonton

- 5 Agustus 2021, 07:15 WIB
Sekjen PSSI Yunus Nusi saat memberikan keterangan terkait dengan bergulirnya Liga Indonesia.
Sekjen PSSI Yunus Nusi saat memberikan keterangan terkait dengan bergulirnya Liga Indonesia. /Tangkapan layar instagram/@pssi/

KABAR BANTEN - PSSI memutuskan untuk menggelar kompetisi sepakbola Liga Indonesia 2021-2022 di tengah pandemi Covid-19 pada tanggal 20 Agustus.

Keputusan kick-off digelarnya sepakbola Liga Indonesia itu, diambil setelah PSSI melakukan konsultasi dengan Menpora Zainudin Amali dan Mabes Polri.

Dikutip kabar-banten.com dari laman pssi.org, rencananya, sepakbola Liga Indonesia, series 1 akan dimulai di zona hijau. Demikian juga untuk series-series selanjutnya akan dilangsungkan di zona hijau.

Baca Juga: Pelatih Bulutangkis Asal Indonesia yang Sukses di Luar Negeri, Terbanyak Melatih di Malaysia

Untuk itu dalam waktu dekat PT LIB akan melakukan pertemuan dengan seluruh perwakilan klub Liga 1 secara virtual.

Sekjen PSSI Yunus Nusi , mengatakan, setelah ada penurunan angka covid-19, terutama di Pulau Jawa dan Bali, PSSI dan PT LIB melihat saatnya kompetisi musim 2021-2022 untuk dilaksanakan.

“PSSI sudah mempertimbangkan banyak hal terkait kapan Liga 1 2021-2022 harus bergulir. Kami masih konsisten pada tanggal 20 Agustus Liga 1 akan bergulir,” kata Nusi, Selasa 3 Agustus 2021 lalu.

Dia mengatakan, dalam waktu, pihaknya akan menggelar pertemuan virtual dengan seluruh perwakilan klub Liga 1.

“Tentu kompetisi sementara akan tanpa penonton. Kita lihat perkembangan ke depan apakah bisa dengan penonton dengan kapasitas tertentu atau tidak,” ujarnya.

Terkait kick-off Liga 2, PSSI merencanakan menggelar setelah Liga 1 dimulai. Kapan persisnya, PT LIB akan lebih dulu menggelar pertemuan dengan perwakilan klub.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: PSSI.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah