Victor Denmark Open 2021, ‘Perang Saudara’ Antar Pemain Indonesia Terjadi pada Babak 16 Besar

- 20 Oktober 2021, 10:21 WIB
Ganda putra pebulu tangkis Indonesia Marcus Gideon-Kevin Sanjaya bakal berhadapan dengan rekan senegaranya, Muhammad Fikri-Bagas Maulana pada Victor Denmark Open 2021.
Ganda putra pebulu tangkis Indonesia Marcus Gideon-Kevin Sanjaya bakal berhadapan dengan rekan senegaranya, Muhammad Fikri-Bagas Maulana pada Victor Denmark Open 2021. / Tangkapan layar Instagram @badminton.ina.

KABAR BANTEN- Kejuaraan Victor Denmark Open 2021 memasuki babak 16 besar, meski ada beberapa pemain yang saat ini masih bertanding pada babak penyisihan.

Sejumlah pebulutangkis Indonesia lolos ke babak 16 besar, pada kejuaraan Victor Denmark Open 2021, Rabu 20 Oktober 2021.

Dikutip kabar-banten.com dari laman bwfworldtour.bwfbadminton.com, sejumlah pertandingan di kejuaraan Victor Denmark Open 2021, babak 16 besar bakal terjadi ‘Perang Saudara’, sesama pemain bulutangkis Indonesia.

Baca Juga: Antisipasi Banjir, BPBD Kota Tangerang Lakukan Langkah Ini

Pada ganda putra, The Minions, Marcus Gideon-Kevin Sanjaya yang telah lolos ke babak 16 besar, akan berhadapan dengan rekan senegaranya, Muhamad Fikri-Bagas Maulana.

Marcus Gideon-Kevin Sanjaya, merupakan unggulan pertama dalam Victor Denmark Open 2021, sehingga dalam bagan pertandingan berada di plot teratas.

Muhamad Fikri-Bagas Maulana, yang merupakan non unggulan, juga berada di plot teratas, sehingga setelah sukses mengalahkan lawannya dibabak penyisihan bertemu dengan ganda No.1 dunia, rekan senegaranya.

Baca Juga: Dapat Anugerah Keberuntungan, Ini Kecocokan Jodoh Weton Rabu Wage dengan Rabu Wage Menurut Primbon Jawa

‘Perang Saudara’, juga bakal terjadi di ganda putra lainnya, dimana unggulan 2, The Daddies, Mohamad Ahsan-Hendra Setiawan, yang bermain hari ini melawan pemain Jerman dan diprediksikan menang, maju ke babak 16 besar.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x