Pramudya-Yeremia, The Rising Star dari Juara Spain Masters Kini Tembus BWF World Tour Finals 2021

- 30 November 2021, 07:54 WIB
Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan bersama Pramudya Kusumawardana pada Indonesia Masters 2021.
Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan bersama Pramudya Kusumawardana pada Indonesia Masters 2021. /Dok: PBSI

KABAR BANTEN - Usai istirahat beberapa hari, Indonesia Badminton Festival bakal kembali digelar, yakni, HSBC BWF World Tour Finals 2021.

HSBC BWF World Tour Finals 2021, merupakan rangkaian salah satu kejuaraan Indonesia Badminton Festival yang digelar di Bali.

Dikutip Kabar Banten dari akun instagram @ina_badminton, Indonesia sendiri diwakili oleh empat (4) pemain. Dimana mereka bermain pada kejuaraan HSBC BWF World Tour Finals 2021.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 Hari Ini: Pramudya-Yeremia Hadapi Penakluk The Minions dan The Daddies, Ini Prediksinya

Ke empat pemain tersebut yakni pada ganda putri Gresyia Polii-Apriani Rahayu, Ganda campuran Melati Daeva-Praveen Jordan.

Pada ganda putra, terdapat nama Marcus Gideon-Kevin Sanjaya Sukamulyo dan the rising star Pramudya Kusumawardhana-Yeremia Rambitan.

Baca Juga: Rising Star Pramudya-Yeremia Hancurkan Ganda Inggris pada SimInvest Indonesia Open 2021

Nama Pramudya Kusumawardhana-Yeremia Rambitan, menjadi perbincangan hangat sdisaat mengikuti beberapa kejuaraan super series BWF.

Pramudya Kusumawardhana-Yeremia Rambitan pernah menjuarai Spain Masters 2021. Saat itu, dalam final mengalahkan rekannya Sabar Karyaman Gutama-Mohamad Reza Pahlevi.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah