Perserang Butuh Pelatih Kepala

- 28 Januari 2020, 01:30 WIB

SERANG, (KB).- Pascapindahnya Jaya Hartono ke PSCS Cilacap, sampai saat ini belum terdengar nama pelatih kepala tim Perserang untuk mengarungi Liga 2 Indonesia musim 2020. Namun kabarnya, beberapa nama sudah menyodorkan curriculum vitae (CV) kepada manajemen Perserang.

Hal itu diungkapkan Manajer Perserang Babay Karnawi. Ia mengatakan, pihaknya baru akan melangsungkan persiapan termasuk mencari pelatih baru pascakongres tahunan Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) pusat.

"Untuk persiapan tim, kami akan melakukannya pascaKongres PSSI 2020. Kami ingin mengetahui lebih dahulu jadwal kompetisi serat regulasinya," katanya kepada Kabar Banten.

Babay mengaku, hingga kini sudah ada beberapa nama yang sudah menyodorkan CV ke pihaknya. Namun, nama-nama tersebut belum bisa disampaikan kepada publik.

"Banyak yang sudah memasukkan CV ke Perserang, dari mulai pelatih dalam negeri, hingga pelatih dari luar negeri. Ada sekitar sepuluh nama lebih, dan kalau keinginan saya, Perserang dilatih dengan pelatih dalam negeri saja. Hal itu berkaitan dengan komunikasi, agar bahasanya bisa dimengerti oleh para pemain," ucapnya melalui media daring berbalas.

Untuk prosesnya, lanjut Babay, akan diinformasikan kembali setelah kongres PSSI selesai dan permasalahan internalnya pun usai.

"Nanti saja diinformasikan pascakongres PSSI. Nanti juga tahu siapa saja nama-nama tersebut," ujarnya.

Sementara itu, berkaitan dengan nama-nama pemain yang akan mengisi skuat Perserang untuk berlaga di Liga 2 2020, Babay menjawabnya dengan santai.

"Gampang soal pemain mah, kalau sudah menggelar seleksi terbuka untuk usia 17 tahun (khusus pemain lokal asli Serang), nanti juga banyak nama-nama yang muncul. Namun untuk usia senior, kami akan tes langsung di tempat," tuturnya. (Azzam/YA)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah