5 SMK Ini Miliki Jurusan Seni Musik, Bisa Jadi Pilihan Calon Siswa

- 10 Maret 2023, 07:45 WIB
Ilustrasi saat bermain biola. Intip SMK yang punya jurusan seni musik.
Ilustrasi saat bermain biola. Intip SMK yang punya jurusan seni musik. /Pexels / Shvets/

KABAR BANTEN - Suka seni musik dan ingin menyalurkan bakat kamu dalam bermusik? 5 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) berikut mungkin bisa jadi pilihan untukmu.

 

Tidak semua SMK memiliki jurusan seni musik. 5 sekolah ini sudah terbukti melahirkan banyak lulusan berprestasi di bidang seni musik.

Berikut 5 SMK yang bisa menjadi pilihan untukmu untuk menyalurkan bakat dalam bidang seni musik, seperti dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari postingan akun Instagram @kamivokasi:

Baca Juga: Dirjen Pendidikan Vokasi Tegaskan Lulusan SMK Mampu Hasilkan SDM Unggul

1. SMK Negeri 11 Medan

Program keahlian yang berhubungan dengan musik di SMKN 11 Medan yakni Seni Musik Klasik dan Seni Musik Populer.

Lulusan sekolah musik ini yang cukup terkenal adalah Novia Situmeang, peserta Indonesian Idol 2023. la merupakan lulusan Program Keahlian Seni Musik Populer dengan Konsentrasi Keahlian Vocal Pop.

2. SMK Musik Perguruan Cikini

SMK Musik Perguruan Cikini ini merupakan sekolah musik yang menjalankan sistem Boarding School.

Berdiri di bawah naungan Yayasan Perguruan Cikini, sekolah ini memiliki program-program yang menunjang kemampuan musik siswanya seperti Praktik Instrumen, Musik Tradisi, Teknologi Musik, dan Jumat Apresiasi Musik Siswa (JAMS).

 

3. SMK Negeri 2 Cibinong

SMKN 2 Cibinong menyediakan kompetensi keahlian Seni Musik Klasik. Salah satu lulusan dari sekolah ini merupakan penyanyi muda Hanin Dhiya, runner-up dari Rising Star Indonesia edisi 2014.

Pada April 2022 lalu, SMKN 2 Cibinong mengadakan music show bertajuk "TELISIK" yang mengangkat tema Budaya Indonesia dengan kemasan modern.

4. SMK Negeri 12 Surabaya

SMK Negeri 12 Surabaya ini memiliki slogan 'The Real Arts School' ini memiliki 2 kompetensi keahlian yang berhubungan dengan musik, yakni Seni Musik dan Seni Karawitan.

Salah seorang lulusan kompetensi keahlian Seni Musik yang cukup terkenal dari SMK ini Salma Salsabil, peserta Indonesian Idol 2023.

5. SMK Negeri 3 Sukawati

SMK Negeri 3 Sukawati yang berlokasi di Kabupaten Gianyar Provinsi Bali ini menyediakan 2 jenis kejuruan musik yakni Seni Musik Populer dan Karawitan.

Terakhir, SMK Negeri 3 Sukawati Bali ini turut serta dalam Pesta Kesenian Bali ke-44 2022.

Baca Juga: Ini Dia! Satu-satunya Sekolah di Kabupaten Serang yang Masuk Top 1.000 LTMPT

Para siswa dari SMKN 3 Sukawati Bali terlihat menampilkan pertunjukan teater dengan diiringi musik karawitan.

Nah itu tadi 5 SMK yang memiliki jurusan musik. Tentu ini bisa menjadi pilihan calon siswa yang ingin menyalurkan bakatnya di bidang seni musik.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: instagram/@kamivokasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah