Buka PBAK, Rektor UIN SMH Banten Beri 4 Pesan Pada Mahasiswa Baru

- 14 Agustus 2023, 12:00 WIB
Foto bersama Rektor UIN SMH Banten usai menyematkan tanda peserta kepada mahasiswa baru.
Foto bersama Rektor UIN SMH Banten usai menyematkan tanda peserta kepada mahasiswa baru. /Tangkapan layar kanal Youtube UIN SMH Banten.


KABAR BANTEN - Rektor Universitas Islam Negeri  Sultan Maulana Hasanuddin atau UIN SMH Banten Wawan Wahyuddin memberikan pesan kepada mahasiswa baru pada kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan atau PBAK.

 

Pesan yang harus dipegang oleh mahasiswa baru yakni siapapun yang masuk UIN SMH Banten harus memberikan penguatan nilai-nilai spiritual seperti yang sudah dilakukan ketika pra PBAK yang membuat membuka hati dengan tamat membaca Alquran.

Kemudian Setiap yang masuk ke UIN SMH Banten harus menjadi penguat intelektual mari terbiasa dengan perbedaan jauhakan dari permusuhan dan jalin silaturhami, serta setiap yang masuk ke UIN SMH Banten menjadi penguat untuk meningkatkan proporsional dan yang terkahir harus menjadi penguat nasionalisme.

Baca Juga: Nama Calon Pj Bupati dan Wali Kota Harus Dibuka ke Publik, KI Banten: Bukan Informasi yang Dikecualikan

"Kami berharap 4 pesan tersebut harus ditanamkan bagi siapa saja yang masuk ke UIN SMH Banten," kata Wawan usia membuka PBAK di Auditorium UIN SMH Banten, Senin 14 Agustus 2023.

 

Ia mengatakan, mahasiswa yang lahir di generasi gen z memiliki jumlah potensi dan keunikan sendiri dibandingkan dengan generasi sebelumnya, perlu dipersiapkan dan dibina secara matang.

"Kegiatan PBAK merupakan gerbang awal mahasiswa baru mengenali dunia akademik kampus yang berbeda dengan pendidikan sebelumnya," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) UIN SMH Banten Ahmad Wildan Sahuri mengatakan, UIN SMH Banten merupakan kampus yang sangat hebat, sangat luar biasa dan telah melahirkan banyak tokoh-tokoh yang luar biasa membawa perubahan, diharapkan mahasiswa baru UIN SMH Banten dapat menjadi generasi yang bisa meneruskan pembangunan di Banten.

Baca Juga: UKPBJ Kabupaten Serang Targetkan Naik Level

 

"Saya mengajak mahasiswa baru untuk menjadi pembelajar sejati di UIN SMH Banten dengan harapan ridho dari Allah Subahana Wa Ta'ala," katanya.

Ketua pelaksana PBAK UIN SMH Banten 2023 Helmy Faizi Bahrul Ulum mengatakan, PBAK 2023 diharapkan dapat menciptakan regenerasi mahasiswa yang unggul dalam prestasi baik di akademik maupun non akademik, menciptakan regenerasi mahasiswa yang berbudi luhur, memikili akhlak yang mulia.

"Kami berharap mahasiswa baru UIN SMH Banten memahami Islam moderat serta memiliki pola pikir yang kritis dalam hal penegakkan kebenaran," ujarnya.***

 

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah