Edin Dzeko-Lautaro Martinez Bakal Duet, Ini Skuad Inter Milan di Liga Champions 2021-2022, 1 Pemain Dicoret

3 September 2021, 13:24 WIB
Kolase foto Striker Inter Milan, Edin Dzeko dan Lautaro Martinez siap bawa Nerazzurri ke Liga Champions 2021-2022. /Tangkapan layar/Instagram @inter

KABAR BANTEN - Dalam menyambut kompetisi Liga Champions 2021-2022, Inter Milan Edin Dzeko dan Lautaro Martinez masuk list 24 pemain yang didaftarkan ke UEFA.

Edin Dzeko dan Lautaro Martinez telah diumumkan oleh Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, untuk berlaga pada Liga Champions 2021-2022

Keputusan Inter Milan akan menduetkan Edin Dzeko dan Lautaro Martinez untuk Liga Champions 2021-2022 karena menganggap keduanya punya insting gol.

Dilansir Kabar Banten dari Football Italia, 24 pemain yang dibawa Inter Milan ke Liga Champions 2021-2022, hanya ada 1 pemainnya yang tak ikut serta, yakni Martin Satriano.

Baca Juga: Indonesia Turun Peringkat di FIFA World Ranking, Bagaimana Negara Asia Tenggara Lainnya?

Sebagai seorang penyerang pelapis Inter Milan, Martin Satriano adalah satu-satunya pemain yang tersisa dari daftar skuad Liga Champions 2021-2022 yang tidak diajak Simone Inzaghi.

Pemain berusia 20 tahun Inter Milan itu tidak akan tampil pada pertandingan penyisihan grup Liga Champions 2021-2022 melawan Real Madrid, Shakhtar Donetsk dan Sheriff Tiraspol di Grup D.

Walaupun Martin Satriano telah mencetak tujuh gol bagi Inter Milan selama pramusim, tetapi itu tidak cukup meyakinkan Simone Inzaghi untuk memasukkannya ke dalam daftar skuad Liga Champions 2021-2022.

Pelatih Inter Milan itu nampaknya memiliki kedalaman yang dibutuhkan di lini depan dengan pemain seperti Edin Dzeko dan Lautaro Martinez.

Kemudian sebagai pelapis keduanya, Simone Inzaghi lebih percaya ke pemain berpengalaman sekelas Alexis Sanchez dan pemain baru Inter Milan, Joaquin Correa.

Duo Striker Inter Milan, Edin Dzeko dan Lautaro Martinez akan memulai kampanye Liga Champions 2021-2022 mereka di kandang melawan Real Madrid pada 15 September 2021.

Kemudian, Edin Dzeko dan Lautaro Martinez akan menghadapi Shakhtar Donetsk pada 28 September 2021.

Pada pertandingan terakhir Edin Dzeko dan Lautaro Martinez serta 24 pemain Inter Milan di Grup D Liga Champions 2021-2022, mereka berturut-turut akan menghadapi Sheriff Tiraspol.

Yang pertama di Stadio Giuseppe Meazza pada 10 Oktober dan leg kedua di Moldova di satu hari setelahnya .

Baca Juga: Harry Kane Bertahan di Tottenham Hotspur, Nuno Espirito Santo Girang

Berikut 24 pemain Inter Milan yang terdaftar di Liga Champions 2021-2022 berdasarkan nomor punggung.

1. Samir Handanovic.
2. Denzel Dumfries.
5. Roberto Gagliardini.
6. Stefan De Vrij.
7. Alexis Sanchez.
8. Matias Vecino.
9. Edin Dzeko.
10. Lautaro Martinez
11. Aleksandar Kolarov.
12. Stefano Sensi.
13. Andrea Ranocchia.
14. Ivan Perisic.
19. Joaquin Correa.
20. Hakan Calhanoglu.
21. Alex Cordaz.
22. Arturo Vidal.
23. Nicolò Barella.
32. Federico Dimarco.
33. Danilo D’ambrosio.
36. Matteo Darmian.
37. Milan Skriniar.
77. Marcelo Brozovic
95. Alessandro Bastoni.
97. Ionut Andrei Radu.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Football Italia

Tags

Terkini

Terpopuler