Ini Target Perolehan Suara Tokoh Perempuan Kibin untuk Tatu-Pandji

29 Oktober 2020, 06:07 WIB
Pilkada Ilustrasi1 /

KABAR BANTEN - Tokoh perempuan asal Kampung Tegal Panjang, Desa Kibin, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Sukenah mengaku mendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah - Pandji Tirtayasa dalam pilkada serentak 2020.

Bahkan srikandi Kibin itu menargetkan dapat meraih 80 persen suara untuk pasangan petahana di wilayahnya.

"Kalau melihat track record ibu (Tatu) Bu Haji (Sukenah menyebut dirinya) yakin (dapat meraih suara) 80 persen. Karena melihat cara kampanye sekarang lebih door to door. Bu Haji yakin sudah terpetakan," ujar Sukenah kepada wartawan, Rabu 28 Oktober 2020.

Baca Juga: Terkait Ditangkapnya Gus Nur, Ketua GP Ansor Kota Cilegon Sampaikan Ini

Menurut Sukenah yang namanya politik diakuinya tidak gampang agar semua dukungan bisa diarahkan ke nomor satu. Namun ia juga menghormati demokrasi dan meyakini pasangan Tatu - Pandji bisa menang.

"Insyallah nomor satu yakin menang. Bu Haji targetnya ke ibu-ibu majelis taklim. Ya terutama keluarga inti tetangga gak mungkin Bu Haji (gerak) sendiri," katanya.

Ia mengatakan, alasan dirinya mendukung pasangan Tatu - Pandji karena pertama, sudah mengenal dengan baik pasangan calon tersebut. Kedua, selama ini Tatu - Pandji juga sudah mengemban tugasnya dengan benar-benar mengedepankan kepentingan masyarakat.

Baca Juga: Rehabilitasi Terumbu Karang, Pjs Bupati Pandeglang Sampaikan Ini

Ketiga, kata dia, program kerjanya jelas. Diantaranya program untuk sumber daya manusia (SDM), program infrastruktur, insentif guru ngaji, pemandi jenazah, perhatian terhadap anak yatim. "Banyak (programnya) tidak bisa semua disebutkan karena Bu Haji gak hapal," ucapnya.

Sukenah mengatakan, dengan kata lain pasangan Tatu - Pandji sudah terbukti dalam memimpin. Bahkan selama Tatu menjabat sebagai wakil dan Bupati Serang ia sudah enam kali berkunjung ke yayasannya.

Baca Juga: 16 Puskesmas di Kota Serang Berstatus BLUD, Wakil Wali Kota Klaim Pelayanan Lebih Optimal

Menurut Sukenah, semua keberhasilan itulah yang selalu ia sampaikan kepada masyarakat agar bisa mendukung petahana.

"Alhamdulillah Ibu selalu menyampaikan program dia selama menjabat. Dan selalu minta maaf. Kalau programnya belum terlaksana karena, semuanya butuh proses, terutama anggaran. Ibu pun menyampaikan program-program yang akan datang, terutama yang akan memprioritaskan ponpes-ponpes (Pondok Pesantren) karena dengan memprioritaskan ponpes akan tumbuh generasi yang bagus. Sebab ponpes mempelajari ilmu agama," tuturnya.***

Editor: Yomanti

Tags

Terkini

Terpopuler