Helldy-Sanuji dan Tiga Petahana Pemenang Pilkada Serentak 2020 di Banten

- 17 Desember 2020, 06:30 WIB
ilustrasi pilkada serentak
ilustrasi pilkada serentak /

Pasangan Tatu-Pandji unggul di 28 kecamatan dari total 29 kecamatan se-Kabupaten Serang. Sedangkan Nasrul-Eki hanya unggul di satu kecamatan yakni Bojonegara dengan perolehan 13.605 berbanding 10.770 milik Paslon Tatu-Pandji.

Penetapan hasil pleno tersebut dituangkan dalam surat keputusan bernomor 274/HK.03.1-Kpt/3604/KPU-Kab/XII/2020 tentang penetapan rekapitulasi hasil penghitungan suara dan hasil pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Serang tahun 2020.

Baca Juga : Saksi Paslon 02 Tak Tandatangani Rekapitulasi Tingkat Kota, Ketua KPU Cilegon: Itu Hak Mereka

Sedangkan untuk Pilkada Kota Cilegon 2020, perolehan suara Paslon No. 4, Helldy Agustian-Sanuji Pentamarta mencapai 75.449 suara paslon, disusul Paslon No. 2 Ratu Ati Marliati-Sokhidin 64.815 suara.

Kemudian No.1 Ali Mujahidin-Lian Firman 47.482 suara, dan Paslon No. 3, Iye Iman Rohiman-Awab 31.496 suara. Sementara itu dalam rekapitulasi, partisipasi pemilih mencapai 229.055 jiwa. Jumlah suara sah 219.242, Jumlah suara tidak sah 9.813.

Baca Juga : Pilkada Tangsel 2020: Akui Kemenangan Sementara Petahana, Siti Nurazizah-Ruhamaben Sampaikan Ini

Sementara hitung suara dalam Pilkada Kota Tangsel 2020 di tingkat Panitia Pemungutan Kecamatan sudah selesai. Saat ini rekapitulasi suara tingkat kota masih berlangsung. Hingga pukul 20.30, pasangan calon nomor urut 3 Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan meraih dukungan mayoritas pemilih sebanyak 235.656 suara.

Total persentase suara dukungan terhadap kandidat petahana mencapai 40,9 persen. Benyamin-Pilar sukses mendulang suara di Kecamatan Pamulang, Setu, Pondok Aren dan Serpong.

Urutan kedua paslon nomor urut 1 Muhamad-Rahayu Sarawasti Djojohadikusumo jumlah perolehan dukungan 204.930 atau 35,6 persen. Rivalitas selisih dukungan mencapai 30.726 suara untuk keunggulan petahana. Adapun untuk perolehan dukungan bagi paslon nomor urut 2 Siti Nurazizah-Ruhamaben mencapai 135.122 suara atau 23,5 persen.

Partisipasi pemilih dalam kontestasi politik Pilkada Tangerang Selatan tahun 2020 mengalami peningkatan sebesar 4 persen dari perhelatan sebelumnya. Namun, peningkatan tersebut terbilang masih jauh dibandingkan target yang diharapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU), yakni sebesar 77 persen.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x