Kandidat Cagub Banten Mulai Galang Kekuatan, Konsolidasi dengan Roadshow ke Daerah

- 13 September 2022, 06:24 WIB
ilustrasi Pilgub Banten
ilustrasi Pilgub Banten /Gilang/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Para kandidat Calon Gubernur Banten (Cagub Banten) rupanya mulai menyusun kekuatan menghadapi Pilgub Banten 2024.

Mereka kandidat Cagub Banten di antaranya melakukan konsolidasi di internal partai yang akan mengusungnya untuk merapatkan barisan mulai ditingkat struktur partai paling bawah.

Informasi yang diperoleh Kabar Banten, kandidat Cagub Banten yang mulai merapatkan barisan diantaranya mantan Gubernur Banten periode 2017 - 2022 Wahidin Halim (WH), mantan Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dua periode (2010-2015 dan 2015-2020) Airin Rachmi Diany.

Kemudian Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Banten Gembong R Sumedi, serta Ketua DPW Partai Demokrat Provinsi Banten yang juga Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya.

Baca Juga: Bursa Pilgub Banten 2024, Tiga Tokoh Politik dari Tangerang Jadi Incaran Parpol

Keempat nama politisi tersebut, sempat santer disebut-sebut bakal maju sebagai Cagub pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi Banten 2024.

Kabarnya, mereka mulai menyusun kekuatan melalui konsolidasi ke setiap pengurus partai tingkat Kabupaten/Kota di Banten.

WH, dikabarkan sering menemui kader dan pengurus Partai Nasdem di kabupaten/kota."Setiap hari juga beliau keliling," ujar Atmawijaya, Loyalis WH saat sitemui Kabar Banten, Senin 12 September 2022.

Dia tidak menafikan bahwa kedatangan WH menemui kader dan pengurus partai Nasdem di Kabupaten/Kota bagian dari upaya untuk konsolidasi membangun kekuatan menuju Pemilihan Gubernur Banten 2024 mendatang.

Baca Juga: Dua Tokoh Berpeluang Bertarung di Pilgub Banten 2024

"Iya," ucap Atma ditanya apakah kedatangan Wahidin ke Nasdem di daerah sebagai persiapan Pilgub Banten. Seperti diketahui, Wahidin Halim sudah resmi menjadi kader Nasdem.

Hal yang sama juga dilakukan Airin Rachmi Diany. Kabarnya, Airin mengakhiri roadshownya ke DPD Partai Golkar Kabupaten Lebak, Ahad 11 September 2022.

Menurut keterangan, pertemuan dengan pengurus dan kader DPD Partai Golkar Kabupaten Lebak itu, Airin didampingi Sekretaris DPD Partai Golkar Banten Bahrul Ulum.

Airin Rachmi Diany yang kini menjabat sebagai Ketua Bidang Perempuan DPP Partai Golkar dan Ketua Umum PP Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) mengajak, kader partai Golkar bersatu memenangkan Pilpres, Pileg dan Pilkada 2024.

Dalam kesempatan itu, Airin mengaku sudah mendapatkan restu dari Ketua Umum Partai Golkar untuk maju menjadi Calon Gubernur Banten 2024 mendatang.

Baca Juga: Raffi Ahmad Didukung Maju Pilgub Banten 2024, Mencuat Setelah Bertemu Wahidin Halim, NetizenTanya Motivasinya

Airin juga meminta doa dan dukungan pengurus dan kader Partai Golkar.

"Saya maju, Insya Allah, amin. Kehadiran saya mohon diterima. Mohon doa, dan dukungannya. Menjadi kepala daerah tidak mudah. Tanggung jawabnya besar. Doakan saya amanah dan istikomah dan menjadi ladang ibadah untuk masyarakat," ucap Airin.

Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Banten, Bahrul Ulum menyerukan kepada seluruh kader Partai Golkar di Banten untuk memenangkan Pilpres, Pileg dan Pilkada 2024.

"Ibu Airin telah diberikan mandate dari Partai Golkar. Maka tugas kita bersama berjuang memenangkan pileg, pilpres, dan pilkada di semua tingkatan,” ajaknya.

Baca Juga: Koalisi Pilgub Banten 2024 Mencuat, Demokrat dan PKS Siap Usung Iti?, Gembong : Silahkan Tafsirkan Sendiri

Tidak hanya Golkar, Bakal Calon Gubernur Banten Gembong R Sumedi dari DPW PKS Banten juga terus konsidasi di pengurus partai tingkat Kabupaten/Kota.

"Kami ada pertemuan rutin bulanan antar pengurus DPW dan pengurus DPD se Banten," kata Gembong.

Gembong mengakui, bahwa konsolidasi pemenangan Pilgub Banten sudah jauh-jauh hari dilakukan. Hingga kini upaya menguatkan tekad memenangkan Pilgub Banten terus berjalan."Sudahlah," ucapnya.

Sebagai penguatan tekad, PKS Banten juga tidak lupa untuk memenangkan pemilu legislatif sebagai modal di Pilkada 2024.

Baca Juga: Disiapkan Partai Demokrat Maju di Pilgub Banten, Ini Respons Santuy Anak Bupati Pandeglang

Sementara itu, Iti Octavia Jaya Baya memperkuat kekompakan dan solidnya kader serta pengurus partai sebelum Pilgub Banten. Salah satunya dengan menyukseskan AHY Cup 2022.

Pantauan Kabar Banten, Iti terlihat semangat menghadiri pertandingan Voli antar DPC Demokrat di Wilayah Banten. Terpantau saat pertandingan berlangsung di Stadion Ciceri, Kota Serang, Jumat 9 September 2022.

Sebelumnya, Pengamat Politik Leo Agustian menyebut, Rano, Airin dan Wahidin mempunyai peluang besar menjadi Calon Gubernur Banten 2024.

Namun, meskipun popularitas tinggi, untuk kemenangannya tergantung pada Wakil Gubernur Banten yang dipinang.***

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah