Gercep! Kadinkes Pandeglang Instruksikan Puskesmas Pagelaran Tangani Gadis Penderita Gizi Buruk

- 6 Mei 2023, 17:55 WIB
Seorang gadis asal Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pandeglang yang diduga menderita gizi buruk.
Seorang gadis asal Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pandeglang yang diduga menderita gizi buruk. /Kabar Banten /Aldo Marantika

KABAR BANTEN - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Pandeglang Raden Dewi Setiani langsung mengintruksikan kepada Puskesmas Pagelaran untuk segera menangani Penti (20) seorang gadis yang diduga menderita gizi buruk di Kampung Pangampoan, Desa Senangsari, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Sabtu 6 Mei 2023.

 

"Tadi saya sudah berkoordinasi dengan Kepala Puskesmas, sekarang Bidan Desanya sedang menuju ke kediaman Penti," kata Dewi.

Dikatakan Dewi, kedatangan Bidan Desa ini untuk menghimpun data Penti dan penanganan medis sementara.

"Bidan Desa nanti akan menghimpun data-data dan akan melakukan penanganan medis sementara, sebelum mendapatkan penanganan medis lanjutan," ungkapnya.

Sebelumnya telah diberitakan, bahwa seorang gadis bernama Penti (20) warga Kampung Pangampoan, Desa Senangsari, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, diduga mengalami gizi buruk.

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x