Sejumlah Warga Padarincang Kabupaten Serang Istigasah Tolak Peternakan Ayam

- 7 Agustus 2023, 14:08 WIB
Sejumlah warga saat melakukan penolakan peternakan ayam di Desa Curug Goong Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang, Nunggu 6 Agustus 2023.
Sejumlah warga saat melakukan penolakan peternakan ayam di Desa Curug Goong Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang, Nunggu 6 Agustus 2023. /Dok. Warga


KABAR BANTEN - Penolakan terhadap keberadaan peternakan ayam di Kampung Cibetus Desa Curug Goong, Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang terus terjadi.

Bahkan terakhir, Minggu 6 Agustus 2023 warga Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang mengadakan Istigasah untuk menolak peternakan ayam tersebut.

Ketua RT setempat Tata Juarsa mengatakan hari ini masyarakat melakukan istigasah, setelah itu dilanjutkan dengan orasi dan kegiatan penutupan bahu jalan menuju lokasi peternakan ayam.

Baca Juga: Pemkab Serang Segera Lakukan Pembongkaran Peternakan Ayam di Cikeusal Kabupaten Serang

"Jalan itu bukan milik dia (perusahaan) ," ujarnya kepada Kabar Banten.

Ia mengatakan aksi tersebut dilakukan karena selama ini peternakan ayam walau sudah ditolak berulang kali namun tetap memaksa beroperasi.

"Gak ada izinnya, maksa aja walau sudah dicegah. Sampai masyarakat begitu (Istigasah), karena kami lebih pentingkan kesehatan dan ketentraman dan sebagainya," ucapnya.

Tata mengatakan, ada sekitar 400 orang masyarakat yang ikut kegiatan istigasah. Kegiatannya dilakukan sekitar pukul 10 pagi dan berakhir saat dzuhur.

Ia meminta perusahaan tersebut tidak beroperasi selama lamanya. Dia pun sudah menutup pintu mediasi, sehingga penutupan peternakan menjadi harga mati.

"Karena kami sudah lelah dengan adanya hal tersebut," katanya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x