Ustadz Abdul Somad Umumkan Dakwah Digitalnya Terganggu, Terjadi Sejak Awal Ramadan, Terungkap Gegara Ini

- 17 April 2021, 07:04 WIB
Tangkapan layar akun Fanpage Facebook Ustadz Abdul Somad Official sebelum kena Hack .
Tangkapan layar akun Fanpage Facebook Ustadz Abdul Somad Official sebelum kena Hack . /Instagram @ustadzabdulsomad_official

KABAR BANTEN- Akun resmi Ustadz Abdul Somad (UAS) yakni Ustadz Abdul Somad Official yang ada di Fanpage Facebook tak dapat diakses, hal itu diprediksi terkena hack.

Sebagai dai kondang, Ustadz Abdul Somad yang akrab disapa UAS menyebutkan kejadian itu terjadi beberapa hari yang lalu saat Ramadan hari pertama.

Namun, pihak Ustadz Abdul Somad baru mempublikasikannya melalui sosial media berbasis Instagram, @ustadzabdulsomad_official.

Baca Juga: Larangan Rumah Makan Dianggap Diskriminatif dan Langgar HAM, Begini Penjelasan Lengkap MUI Kota Serang

Bahkan, UAS membagikan sebuah video dengan suara langsungnya dengan skema Voice Over yang mensinyalir akunnya instagramnya (IG) juga bakal segera hilang.

UAS menegaskan, bahwa sampai saat ini akun Facebooknya memang sudah tidak bisa diakses kembali.

"Yang bisa dipakai sekarang instagram, facebook dah hilang," kata Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Meneladani 7 Keistimewaan Mulia Siti Khadijah, Istri Pertama Rasulullah Muhammad SAW

UAS pun memprediksi, bahwa akun ustadzabdulsomad_official yang selama ini dipakai untuk berdakwah secara digital juga bakal hilang dalam beberapa hari ini.

Namun dai sejuta viewer ini tidak mempermasalahkan jika akun Instagramnya pun bakal dihacker seperti yang dialami via Facebook.

"Inipun nampaknya instagram dalam dua, tiga hari hilang juga ini. Tak apa-apa, hilang kita buat yang baru," ujar Ustadz kelahiran Kota Pekanbaru, Riau.

Baca Juga: Mengungkap Mutiara Hikmah di Balik Musibah

Diketahui, sampai saat ini tim UAS sudah mengirim E-mail kepada pihak Facebook sebagai aduan akun Ustadz Abdul Somad Official yang hilang.

Namun sejauh ini belum ada jawaban dari pihak Facebook kepada tim UAS yang kini pun sudah mengakuisisi Instagram.

Baca Juga: Mengenal Syekh Izzuddin Abdus Salam, Penulis Kitab Faidah di Balik Musibah

Selain itu, akun Fanpage Facebook dengan label Ustadz Abdul Somad Official tersebut terhitung sudah ribuan mengunggah karya berupa foto, video, dan beberapa tulisan seputar keislaman.

Sehingga banyak orang-orang yang ikut berpartisipasi untuk membagikan isi dalam akun tersebut, maupun hanya sekedar mengikuti lamannya.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x