Diwarnai Kontroversi, Penalti Bawa MU Menang atas Arsenal, Cristiano Ronaldo Catatkan Rekor Sensasional

- 3 Desember 2021, 06:04 WIB
Penalti Cristiano Ronaldo bawa MU menang 3-2 atas Arsenal, dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-14, di Stadion Old Trafford, Jumat 3 Desember 2021 dini hari
Penalti Cristiano Ronaldo bawa MU menang 3-2 atas Arsenal, dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-14, di Stadion Old Trafford, Jumat 3 Desember 2021 dini hari /Tangkap Layar Mola TV/

KABAR BANTEN - Manchester United (MU) sukses menekuk Arsenal di Old Trafford, dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-14, Jumat 3 Desember 2021 dini hari.

Setan Merah sempat tertinggal lebih dulu melalui gol kontroversial pemain Arsenal bernomor punggung 10 Emile Smith Rowe menit ke-13.

Saat gol terjadi, kiper MU David de Gea terlihat terkapar kesakitan setelah terinjak Fred saat proses tendangan sudut Arsenal.

Baca Juga: Ralf Rangnick Resmi Jadi Manajer Interim MU, Begini Penilaiannya Soal Skuad Setan Merah

Meski pertandingan sempat dihentikan, namun wasit akhirnya mengesahkan gol tersebut.

Jelang turun minum, MU berhasil menyamakan skor 1-1 melalui permainan kolektif yang diselesaikan lewat sontekan Bruno Fernandes.

Usai jeda, pasukan Michael Carrick meningkatkan intensitas serangan melalui sayap.

Gol yang ditunggu-tunggu para fans United akhirnya tercipta menit ke-52 lewat tendangan keras Cristiano Ronaldo, menerima umpan Marcus Rashford yang menyisir dari sisi kiri pertahanan The Gunners.

Itu menjadi gol ke-800 Cristiano Ronaldo selama karier profesionalnya di klub dan timnas.

Namun, skor 2-1 hanya bertahan dua menit. Melalui serangan balik, Arsenal berhasil menyamakan kedudukan lewat Martin Odegaard.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x