Kenali Penyebab Tantrum dan Tips Menghadapinya, Bisa Diterapkan Orang Tua dan Guru

5 Oktober 2023, 07:50 WIB
Ilustrasi kenali penyebab tantrum. /Tangkapan layar akun instagram/@paudpedia./

KABAR BANTEN - Ledakan emosi atau yang biasa dikenal sebagai tantrum yakni sebuah bentuk ekspresi emosional anak usia dini dalam bentuk kemarahan yang meledak-ledak.

 

Ledakan emosi pada anak usia dini biasanya terjadi karena anak tidak bisa mengontrol emosi yang sedang dirasakan dan tidak mampu mengungkapkan dengan benar.

Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan orang tua maupun guru dalam menghadapi anak tantrum, seperti dikutip Kabar Banten dari postingan akun Instagram @paudpedia:

Baca Juga: Cara Hadapi Anak Tantrum, Ini yang Bisa Dilakukan Orang Tua dan Guru

Penyebab tantrum bisa disebabkan oleh :

1. Tantrum biasanya terjadi pada anak yang aktif dengan energi berlimpah.

2. Terjadi pada anak yang memiliki kebiasaan tidur, makan dan buang air besar tidak teratur.

 

3. Belum lancar dalam berkomunikasi mengungkapkan keinginan dan perasaannya.

Tips dalam menghadapi anak tantrum:

Hentikan kegiatan segera ketika anak mulai terjadi ledakan emosi seperti menangis atau berteriak.

Pisahkan anak dengan benda yang dapat
membahayakannya seperti gunting, pisau dan lainnya dan jika sedang bermain bersama temannya atau tempat umum ajak anak ke tempat yang lebih nyaman.

Bantu anak untuk menenangkan diri, tawarkan bantuan seperti "Adik mau bunda peluk?" Atau " Apa yang Adik perlukan?"

Bantu anak untuk "menamai" emosinya seperti "adik marah karena tidak jadi beli mainan ya?"

Baca Juga: 8 Rekomendasi Makanan untuk Meningkatkan Kecerdasan Otak Anak, Orang Tua Wajib Tahu

Ajak anak menemukan cara yang benar dalam mengekspresikan emosinya. "Kalau Adik mau mainan, bicaranya, 'Bunda Adik mau main mobilan, tolong ambilkan'.

Nah itu tadi tips dalam menghadapi anak yang tantrum, orang tua ataupun guru bisa menerapkannya.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Instagram/@paudpedia

Tags

Terkini

Terpopuler