Hasil Quick Count LSI Denny JA, Tatu-Pandji Menang Telak di Pilkada Kabupaten Serang 2020

9 Desember 2020, 17:27 WIB
Peneliti lembaga Survei LSI Denny JA Rico Pahlawan saat memaparkan hasil quick count di Bhayangkara 51 Kota Serang, Rabu 9 Desember 2020. /Dindin Hasanudin/

KABAR BANTEN - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Serang nomor urut satu Ratu Tatu Chasanah-Pandji Tirtayasa atau Tatu-Pandji unggul telak dalam Pilkada Kabupaten Serang 2020.

Berdasarkan hasil Quick Count LSI Denny JA, pasangan Tatu-Pandji meraih suara 62,42 persen unggul dari Nasrul-Eki yang hanya meraih 37,58 persen di Pilkada Kabupaten Serang 2020. 

Berdasarkan hasil survei yang dipaparkan Peneliti LSI Denny JA Rico pahlawan mengatakan, metodologi survei hasil perolehan suara Pilkada Kabupaten Serang 2020 yang dilakukan yakni random sampling di 256 TPS se-Kabupaten Serang.

Baca Juga: Benyamin-Pilar Unggul Sementara Versi Quick Count Tiga Lembaga Survei

Kemudian menggunakan aplikasi android dan SMS untuk wilayah yang tidak ada jaringan. Dalam survei tersebut menggunakan margin eror satu persen.

Rico mengatakan, Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Serang 1.132.717 dengan 3065 TPS. Sehingga wajar jika diambil sampel di 256 TPS.

Baca Juga: Pilkada Kabupaten Pandeglang 2020, Ini Hasil Sementara Quick Count Versi Irna Center

Dalam pengumpulan data dilakukan oleh para relawan dan dipastikan tidak ada manipulasi data.

Berdasarkan hasil Quick Count pasangan Tatu - Pandji meraih 62,42 persen unggul telak dengan lawan Nasrul - Eki 37,58 persen partisipasi pemilih 60,35 persen dengan data sampel masuk 98,44 persen.

Baca Juga: Dua Kronologi Penembakan di Tol Jakarta-Cikampek, Sejumlah Tokoh Berusaha Dinginkan Situasi

"Sehingga ini jadi tolok ukur menyimpulkan sederhana siapa jadi bupati walau harus sabar menunggu hasl real count KPU," ujarnya dalam pemaparan.

Ia mengatakan, kemenangan pasangan Tatu-Pandji merata di semua dapil. Namun unggul telah di dapil empat yakni 68,76 persen dan dapil 1 65,02 persen.

Baca Juga: Saling Optimistis, Cabup Pandeglang Irna Nyoblos di TPS 12, Thoni di TPS 001

"Keunggulan terbesar di Carenang 73,04 persen, 75,11 persen di Padarincang dan Bojonegara 56,77 persen," ucapnya.

Menurut dia, kemenangan tersebut dikarenakan pemilih militan Tatu - Pandji sudah diatas 50 persen.

Baca Juga: Pilkada Kabupaten Serang 2020 di Lokasi Banjir, Banyak Lansia Kesulitan Berikan Hak Pilih

"Karena terbukti yang datang untuk pilih Bu Tatu ada 62 persen. Tren itu sejak lama. Faktor kedua kita bisa bilang petahana selalu diunggulkan karena memiliki ruang gerak yang lebih besar karena lima tahun bisa dimanfaatkan itu," tuturnya.***

Editor: Yomanti

Tags

Terkini

Terpopuler