Melihat Perayaan Panen Raya Ala Petani Inggris Di Tangerang

23 November 2023, 19:51 WIB
Meja panjang sekitar 8 meter disediakan untuk Thanksgiving panen raya ala petani Inggris di salah satu hotel di Serpong Tangerang Banten /Dewi Agustini /Kabar Banten

KABAR BANTEN - Perayaan Thanksgiving atau hasil panen raya dari tradisi keluarga petani di Inggris, ternyata bisa dilakukan dengan berbagai cara. 

 

Di Tangerang misalnya, salah satu hotel di wilayah Gading Serpong, Kabupaten Tangerang melakukan Thanksgiving panen raya ala petani Inggris dengan meracik kacang-kacangan dan buah-buahan kering menjadi bahan dasar ratusan fruit cake untuk dibagi-bagikan kepada mereka yang membutuhkan.

Lobby hotel tersebut dipersiapkan meja panjang sekitar 8 meter untuk Thanksgiving panen raya ala petani Inggris, di mana di atasnya terdapat ribuan kacang dan buah-buahan kering yang disusun cantik. 

Di setiap pinggiran meja tersebut, disediakan beberapa botol yang berisi cairan jus.

Seperti jus anggur, apel, dan juga air soda. 

Bukan tanpa alasan berbagai jenis kacang dan buah-buahan kering tersebut dipajang.

“Ceremonial di luar sana merayakan hasil panen sebelum Natal dimulai. Jadi seperti di Inggris itu, penduduk di sana itu mereka akan mengumpulkan bahan baku yang sudah panen, tradisinya itu mereka membuat cake atau roti-roti untuk Natal,” ungkap Manager F&B JHL Solitaire, Andriansyah, Kamis 23 November 2023.

Lalu, lanjut dia, semua bahan baku hasil panen juga dikumpulkan di atas meja yang panjang. 

Hingga akhirnya, bisa diaduk atau dicampur dengan berbagai jus hasil panen buah-buahan juga. 

Masyakarat di sana pun mencampurnya dengan penuh kesenangan dan suka cita.

 

“Jadi, kita di sini, membuatnya seolah-olah seperti di sana. Kita mencampur semua jenis kacang-kacangan, ada kismis dan buah-buahan kering dengan berbagai jus, untuk kemudian jadi bahan baku cake,” tutur Andriyansyah.

Makanya, pada saat seluruh bahan kacang-kacangan dan juga buah-buahan kering tercampur dengan jus dan air soda, para petinggi hotel dan juga tamu undangan, mencapurkannya sembari meneriakan yel-yel penyemangat dan juga doa serta harapan untuk masa depan.

Aksi mencampur berbagai kacang dan buah-buahan kering dengan jus serta sirup manis itu pun diawasi juga oleh juru masak restoran, agar hasilnya maksimal dan tercampur dengan baik.

“Cake Mixing Ceremony, atau tradisi mencampur potongan buah yang nantinya akan menjadi isian Christmas Fruitcake yang lezat. Yang jadi isiannya adalah buah-buahan, kismis, kulit jeruk, ceri, kurma, dan kacang,”terang Andriansyah. 

Setelah tercampur rata, isian buah ini nantinya akan didiamkan dan dibungkus dalam plastik kedap udara. 

Ini untuk mengeluarkan rasa nikmat isian buahnya. 

Sebab, semakin lama, semakin lezat rasanya. 

Setelah perayaan Thanksgiving, buah-buahan tersebut akan masuk dapur untuk diolah menjadi cake yang lezat. 

“Kita enggak campur dengan tepungnya sekarang, biasanya kalau di Inggris itukan pakai alcohol, ini kita hanya pakai jus dan sirup, untuk menambah rasa saja. Setelah itu akan dicampur dengan tepung dan proses bake,” bebernya.

Kueh buah-buahan ini nantinya di tengah aka nada sensasi segar dan lezat dari berbagai buah-buahan dan kacang. 

Sehingga, siapapun yang memakannya, akan sangat menikmati dan juga menyukainya. 

Lalu, untuk memaknai Thanksgiving, kue-kue tersebut akan dibuat berdiameter 10x10 sebanyak 150 box untuk dibagikan ke banyak kalangan.

“Kemudian akan kita bagikan, ke panti asuhan, lalu pengemudi taksi. Jadimereka akan masuk ke lobby akan langsung kita bagikan, dan berangkat lagi. Setelahnya kita akan bagikan ke Masyarakat di kampung-kampung dekat sini,” pungkasnya. ***

 

Editor: Sigit Angki Nugraha

Tags

Terkini

Terpopuler