Pasca Bom Bunuh Diri di Makassar, Tempat Ibadah dan Keramaian di Kota Tangerang Dijaga Ketat

- 29 Maret 2021, 18:02 WIB
Kombes Pol Deonijiu De Fatima mengatakan, pasca bom bunuh diri di Makassar, pihaknya bekerja sama dengan TNI untuk berpatroli di sekitar Kota Tangerang.
Kombes Pol Deonijiu De Fatima mengatakan, pasca bom bunuh diri di Makassar, pihaknya bekerja sama dengan TNI untuk berpatroli di sekitar Kota Tangerang. /

 

KABAR BANTEN - Pasca tragedi bom bunuh diri yang terjafi di depan Gereja Katedral Makassar, pada Ahad, 28 Maret 2021, sejumlah tempat ibadah dan pusat keramaian di Kota Tangerang dijaga ketat.

Polres Metro Tangerang Kota pun mengingatkan kepada seluruh masyarakat dan petugas keamanan di Kota Tangerang untuk tetap waspada pasca bom bunuh diri di Makassar.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Deonijiu De Fatima mengatakan, pasca bom bunuh diri di Makassar, pihaknya bekerja sama dengan TNI untuk berpatroli di sekitar Kota Tangerang.

"Terkait peristiwa itu, kami kepolisian yang bekerja sama dengan TNI, beserta seluruh elemen masyarakat untuk tetap waspada di wilayah masing-masing dan mengantisipasi setiap kegiatan masyarakat," kata Deonijiu di Polsek Tangerang, Senin, 29 Maret 2021.

Baca Juga: Polda Banten Perketat Pengamanan Pasca Bom Bunuh Diri di Makassar, Ini Titik Lokasinya

Bila mana ada sesuatu yang janggal, Deonijiu berharap masyarakat dapat kooperatif dan melaporkan ke polsek terdekat.

"Kalau ada terjadi hal-hal yang mencurigakan, cukup memberikan informasi kepada kepolisian," kata dia.

Terkait patroli, Deonijiu mengaku tidak ada skema baru alias normal berjalan seperti biasa mengelilingi semua pelosok Kota Tangerang.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah