Keterwakilan Perempuan di DPRD Kabupaten Serang Masih di Bawah 30 Persen, Partai Ini Sudah Melebihi

- 29 September 2021, 13:29 WIB
Ketua KPPI Kabupaten Serang Maryanih saat dilantik oleh Ketua KPPI Banten Encop Sophia.
Ketua KPPI Kabupaten Serang Maryanih saat dilantik oleh Ketua KPPI Banten Encop Sophia. /Kabar Banten/Dindin Hasanudin

KABAR BANTEN - Keterwakilan perempuan dalam susunan anggota DPRD Kabupaten Serang masih dibawah 30 persen. Dari total 50 anggota DPRD Kabupaten Serang, baru terisi 7 orang keterwakilan perempuan.

Ke tujuh orang tersebut yakni Tati Sumiati, Maryanih, Nelly Haryati, Julmi, Munati, Dian Damayanti dan Eva Hanifah.

Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum mengatakan, dari 50 anggota DPRD Kabupaten Serang hanya 7 orang terisi kuota perempuan.

Baca Juga: Di DPRD Kabupaten Serang, Audiensi Buruh Hanya Dihadiri Fraksi Gerindra

Atau jika dipersentasikan baru sekitar 14 persen dari target 30 persen keterwakilan perempuan sesuia regulasi.

"Jadi masih butuh 16 persen lagi menuju 30 persen," ujar Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum saat memberikan sambutan dalam acara penguatan kapasitas Kaukus Perempuan Politik Indonesia atau KPPI Kabupaten Serang, di aula Tubagus Suwandi Rabu 29 September 2021.

Dengan demikian kata Ulum, butuh 8 orang lagi untuk bisa melengkapi 15 orang kuota anggota dewan dari kalangan perempuan di DPRD Kabupaten Serang.

"Ini tugas Bu Encop untuk memenuhi kuota," ucapnya.

Namun demikian, dari semua partai yang mengisi DPRD Kabupaten Serang, baru Partai Golkar yang memiliki 44,44 persen keterwakilan perempuan.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x