7 Mahasiswa D3 Vokasi UI Beasiswa Pemkab Serang Diwisuda, 4 Raih Cumlaude, Berikut Nama-namanya

- 19 September 2023, 10:42 WIB
Kepala Dindikbud Kabupaten Serang Asep Nugrahajaya saat berfoto bersama mahasiswa UI yang akan diwisuda di kantor Dindikbud Kabupaten Serang, Senin 17 September 2023.
Kepala Dindikbud Kabupaten Serang Asep Nugrahajaya saat berfoto bersama mahasiswa UI yang akan diwisuda di kantor Dindikbud Kabupaten Serang, Senin 17 September 2023. /Dok. Dindikbud Kabupaten Serang

 

"Hari ini anak-anak lapor ke dindik dan Pemkab Serang bahwa sudah dinyatakan lulus dan akan diwisuda 21 September," ujarnya.

Ia mengatakan, mahasiswa tersebut saat ini belum bisa memberi jawaban apakah akan menerima pekerjaan tersebut atau tidak.

Sebab mereka memiliki komitmen dengan perjanjian Pemkab bahwa setelah lulus siap ditugaskan di Pemkab Serang.

"Namun kami akan konsultasi ke pimpinan sepanjang masih diperlukan untuk pengabdiannya di Kabupaten Serang tentunya kita akan posisikan di instansi baik BUMD atau BLUD di Kabupaten Serang yang masih membutuhkan. Tetapi kalau misalnya ada kesempatan lain kita juga akan coba dorong mereka bisa ambil karir dan jenjang kerja di mana pun boleh saja," tuturnya.

 

Baca Juga: KPID Banten Mulai Awasi Konten Pemilu, Sanksi Berat Disiapkan

Asep mengatakan, untuk di RSUD Drajat Prawiranegara apabila masih memerlukan posisi fisioterapi dan administrasi kerumahsakitan akan dikomunikasikan.

Sebab kata dia apabila pihaknya mengakomodir lulusan tersebut maka harus disertai kompensasi yang sesuai.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x