1549852

Al Muktabar Imbau Peserta PPDB Banten 2024 Patuhi Aturan

- 7 Juni 2024, 14:48 WIB
Pj Gubernur Banten Al Muktabar imbau peserta PPDB 2024 patuhi aturan.
Pj Gubernur Banten Al Muktabar imbau peserta PPDB 2024 patuhi aturan. /

KABAR BANTEN - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten akan mulai membuka Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 pada 19 Juni 2024.

Pelaksanaan pendaftaran PPDB 2024 dilakukan secara online untuk memudahkan proses pendaftaran dan memberikan akses yang lebih luas bagi calon peserta didik.

Pemprov Banten menyediakan 4 jalur pendaftaran PPDB seperti halnya tahun sebelumnya, yaitu untuk jalur zonasi, afirmasi, perpindahan tugas orang tua, dan terakhir jalur prestasi.

Baca Juga: PPDB Banten Dibuka 19 Juni 2024, Pemprov Siapkan Layanan Online Secara Maksimal

Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar menjelaskan pada dasarnya Pemprov Banten patuh terhadap pelaksanaan implementasi aturan yang dibuat oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

“Kita patuh kepada itu dan kita tuangkan di beberapa tahapan di tingkat implementasi regulasi di daerah,” jelas Al Muktabar dilansir dari laman instagram Pemprov Banten, 7 Juni 2024.

Dikatakan Al Muktabar, ada beberapa penyesuaian perubahan yang dirancang oleh kementerian sudah disesuaikan oleh Pemerintah Provinsi Banten.

“Jadi kita sudah sesuaikan dengan aturan yang diberikan oleh Kementerian,” ujarnya.

Tak hanya itu, Pj Gubernur Provinsi Banten mengimbau para peserta PPDB dan para orang tua peserta dapat bersama mematuhi ketentuan tersebut.

Apalagi, kata Al Muktabar, sekolah negeri banyak sekali calon pesertanya, maka kemampuan ruang kelas harus disesuaikan.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah