1549852

Ancaman Virus Corona, Mahasiswa Banten dari Tiongkok Dinyatakan Sehat

- 6 Februari 2020, 07:00 WIB
Mahasiswa Banten dari Tiongkok-Ancaman Virus Corona
Mahasiswa Banten dari Tiongkok-Ancaman Virus Corona

SERANG, (KB).- Sejumlah mahasiswa asal Banten yang dipulangkan dari Tiongkok telah melewati proses cek kesehatan, baik berupa fisik, laboratorium dan radiologi. Hasilnya, mahasiswa tersebut dinyatakan dalam keadaan sehat.

Diketahui, enam mahasiswa Banten yang menempuh studi di Tiongkok telah dipulangkan melalui Bandara Soekarno Hatta pada Senin (3/2/2020).

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Banten Ati Pramudji Hastuti mengatakan, mereka yang dinyatakan sehat bisa pulang ke rumah masing-masing. Akan tetapi, selama 14 hari mereka akan tetap mendapatkan pengawasan guna memastikan kondisi inkubasinya benar-benar aman.

"Selama 14 hari (masa inkubasi), mereka harus mengurangi aktivitas kegiatannya," ujarnya, Rabu (5/2/2020).

Baca Juga : Dipulangkan dari Tiongkok, Tujuh Mahasiswa Banten Dipantau

Mereka juga harus berkala melakukan cek kesehatan ke puskesmas yang terdekat. Untuk lokasi pemeriksaannya sendiri sudah dikoordinasikan dengan Dinkes kabupaten/kota. Saat melakukan tes kesehatan ke puskesmas para mahasiswa dibekali kartu kuning Health Alert Card (HAC) yang diberikan oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan Bandara Soekarno Hatta. Hal itu dilakukan karena para mahasiswa tersebut masuk dalam status orang dalam observasi.

"Jika orang dalam status pemantauan dilakukan isolasi. Itupun isolasi bukan di rumah sakit. Sedangkan untuk status dalam pengawasan itu dilakukan di rumah sakit yang telah ditunjuk nasional," katanya.

Kurangi aktivitas

Selama 14 hari mereka diharuskan cukup istirahat dan mengonsumsi makanan bergizi. Sehingga kondisi kesehatan mereka bisa terjaga.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah